ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pj Sekda Kuansing : Mari Ikuti Jejak Tokoh Pendahulu, Berinovasi Majukan Daerah

  • PPID UTAMA
  • 28 April 2025
  • 35 View

PEKANBARU - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Suhardiman Amby, yang diwakili oleh Penjabat Sekretaris Daerah, Fahdiansyah, menghadiri acara silaturrahmi dan Halal bihalal Ikatan Keluarga Kuantan Singingi (IKKS) Pekanbaru dengan Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi yang dilaksanakan di Ballroom hotel Grand Central, Pekanbaru (26/4/25) malam.

Dalam pidatonya, Pj Sekda Kuansing Fahdiansyah mengajak seluruh elemen, masyarakat Kuantan Singingi untuk menjadikan nama-nama besar tokoh pendahulu Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) sebagai motivasi bagi generasi saat ini guna membangun Kuansing ke arah yang lebih baik. Pj Sekda menekankan pentingnya mengambil pelajaran dan nilai-nilai positif dari jejak langkah para tokoh pendahulu yang telah berkontribusi besar dalam sejarah dan perkembangan Kabupaten Kuansing.

"Semangat dan dedikasi para tokoh terdahulu, dapat menjadi pendorong bagi generasi saat ini termasuk kita semua, untuk terus berinovasi dan bekerja keras dalam memajukan daerah" sebut Fahdiansyah.

Dengan meneladani kehebatan dan kiprah tokoh pendahulu, Pj Sekda optimis bahwa Kuansing dapat terus berkembang dan mencapai kemajuan yang lebih signifikan di masa depan. Pihaknya juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dan bergotong royong dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan Kabupaten Kuansing yang lebih baik.

"Mari bersama sama kita bergandeng tangan, berkolaborasi untuk memajukan Provinsi Riau terkhusus daerah tercinta kita Kabipaten Kuantan Singingi," ajaknya.

Dalam rangkaian acara ini juga dilaksanakan penyampaian narasi buku karya dosen Universitas Riau (UR) asal Kuantan Singingi yang berjudul “Solusi Untuk Negeri, Percik Pemikiran Kemajuan Kuantan Singingi'. Pemikiran yang dituangkan buku ini diharapkan dapat diimplementasikan untuk Kuansing lebih baik ke depannya.



(Mediacenter Riau/nb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 84 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store