
Silahturahmi dengan Sivitas Akademika FISIP Unri, Ketua TP PKK Riau : Ini Kampus yang Membentuk Karakter Saya
PEKANBARU – Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Riau, Henny Sasmita Wahid, menghadiri acara silaturahmi sekaligus buka bersama sivitas akademika Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Riau (Unri). Kegiatan tersebut berlangsung pada, Selasa (18/03/2025).
Kehadirannya mendapat sambutan hangat oleh Dekan, Dosen, Alumni, hingga Mahasiswa. Kunjungan ini menjadi momen istimewa bagi Henny Sasmita, yang merupakan alumni kampus.
Dikatakan, Henny, bahwa ia merupakan lulusan tahun 2000 jurusan Sosiologi Fisip Unri. Ia menambahkan, rasa bangganya bisa kembali ke kampus yang pernah menjadi bagian dari perjalanannya.
"Ya, hari ini sebenarnya seperti acara pulang ke rumah. Saya kembali ke rumah saya, ke tempat yang membesarkan saya, ini kampus yang membentuk karakter dan kepribadian saya," ungkap Henny Sasmita.
Menurutnya, FISIP Unri bukan sekadar tempat menimba ilmu. Tetapi juga telah memberikan banyak pengalaman dan nilai-nilai yang membentuknya hingga bisa berada di posisinya saat ini.
"Jadi buat saya, datang ke sini ya seperti layaknya seseorang kembali ke rumah. Hari ini saya berada di rumah bersama keluarga saya," jelasnya.
Silaturahmi ini juga menjadi ajang untuk berbagi pengalaman dan motivasi bagi mahasiswa. Ketua TP PKK Riau ini mendorong para mahasiswa untuk terus mengembangkan diri, tidak hanya dalam bidang akademik tetapi juga dalam kepemimpinan, kreativitas, dan pengabdian kepada masyarakat.
"Saya harap adik-adik mahasiswa terus mengembangkan diri, tidak hanya dalam bidang akademik tetapi juga dalam kepemimpinan dan pengabdian kepada masyarakat. Kampus ini adalah tempat yang akan membentuk masa depan kalian," tuturnya.
Sementara itu, Dekan Fisip Unri, Dr Meyzi Heriyanto mengapresiasi kehadiran Ketua TP PKK Riau. Dirinya, juga berharap momen ini bisa memperkuat hubungan antara alumni dengan kampus, serta menjadi inspirasi bagi mahasiswa dalam meraih kesuksesan di masa depan.
"Inikan terbukti ramai sekali yang hadir dari beberapa kelompok termasuk alumni. Alumni pun nanti akan kita terus undang ke kampus, karena tanpa alumni kampus itu akan sulit berhasil." pungkasnya.
(Mediacenter Riau/bib)