ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kesadaran Berlalu Lintas Sejak Dini, Polda dan Pemprov Riau Gandeng Sekolah

  • PPID UTAMA
  • 24 February 2025
  • 144 View

Pekanbaru - Pemerintah Provinsi Riau bersama Kepolisian Daerah Riau terus berupaya meningkatkan kesadaran berlalu lintas sejak usia dini. Langkah besar diambil dengan peluncuran Sekolah Percontohan Tertib Berlalu Lintas Tahun 2025 yang dipimpin langsung oleh Dirlantas Polda Riau, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat, Senin (24/2/2025).

Peluncuran berlangsung di Aula SMA Negeri 08 Pekanbaru ini dihadiri oleh berbagai instansi terkait, seperti Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, pihak sekolah, serta para pemangku kepentingan lainnya. 

Peluncuran ini juga diharapkan menjadi role model bagi sekolah-sekolah lain dalam menciptakan budaya keselamatan berlalu lintas di lingkungan pendidikan.

Dalam sambutannya, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat menegaskan bahwa program ini bertujuan membentuk karakter disiplin sejak dini, meningkatkan kesadaran akan keselamatan di jalan, serta menciptakan generasi muda yang lebih peduli terhadap aturan berlalu lintas.

"Program ini mencakup berbagai kegiatan edukatif yang interaktif dan menyenangkan, seperti sosialisasi aturan lalu lintas, praktik berkendara yang aman, simulasi penyeberangan jalan yang benar, serta lomba edukasi keselamatan berlalu lintas. Selain itu, sekolah ini akan dilengkapi dengan rambu-rambu lalu lintas sebagai media pembelajaran langsung bagi siswa," jelasnya.

Dengan adanya program ini, diharapkan angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar dapat ditekan, mengingat masih banyak kasus kecelakaan yang terjadi akibat kurangnya pemahaman terhadap peraturan lalu lintas.

Program ini disambut antusias siswa dan para orang tua. Nando, salah satu siswa SMA Negeri 08 Pekanbaru, mengaku sangat antusias dengan adanya program ini.

"Saya sangat senang karena bisa lebih memahami bagaimana berlalu lintas yang benar dan aman. Semoga sekolah kami bisa menjadi contoh bagi sekolah lain," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh para orang tua siswa yang mendukung penuh program ini demi keselamatan anak-anak mereka di jalan raya.

Acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan simbolis, seperti pembacaan ikrar tertib berlalu lintas oleh siswa dan guru, penyerahan helm berstandar SNI serta alat peraga lalu lintas, penandatanganan fakta integritas, dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

Kegiatan yang berlangsung di lantai 2 Aula SMA Negeri 08 Pekanbaru ini berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Diharapkan, dengan adanya program Sekolah Percontohan Tertib Berlalu Lintas 2025, generasi muda semakin sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas demi masa depan yang lebih baik.



(Mediacenter Riau/hb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 85 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store