ppid@riau.go.id (0761) 45505

Lalu Lintas Lancar Saat Ujicoba Pembukaan Jalan Lintas Riau-Sumbar yang Longsor di Kampar

  • PPID UTAMA
  • 09 December 2024
  • 431 View

PEKANBARU - Jalan lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar mulai dibuka untuk dilakukan ujicoba pada Senin (9/12/2024). Saat dilakukan ujicoba ini, pihak Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau dibantu oleh Satlantas Polres Kampar.

Kepala BPJN Riau Yohanes Tulak Todingrara mengatakan, pada saat pelaksanaan ujicoba tersebut, arus lalu lintas diberlakukan sistem buka tutup. Meskipun diberlakukan sistem buka tutup, namun arus lalulintas terpantau lancar. 

“Jalan lintas Riau-Sumbar sudah dibuka untuk dilakukan ujicoba. Dalam ujicoba ini kami dibantu pihak Satlantas Polres Kampar untuk mengatur lalulintas, karena jalan masih di berlakukan sistem buka tutup,” katanya.

Dilanjutkannya, diberlakukannya sistem buka tutup tersebut karena pihaknya masih ada pekerjaan pada trase baru tersebut.

“Masih ada beberapa pekerjaan yang masih harus dilakukan. Karena ini jalan masih akan dilakukan sistem buka tutup,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengimbau kepada pengendara yang akan melintas di jalan lintas ini untuk dapat mengikuti arahan petugas dilapangan. Hal ini untuk mengantisipasi adanya penumpukan kendaraan.

“Kami imbau pengendara untuk mengikuti arahan petugas dilapangan, tentunya untuk kenyamanan bersama,” katanya. 

Diberitakan sebelumnya, Jalan lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto, longsor akibat curah hujan yang tinggi. Pihak Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau, hingga saat ini, terus menggesa perbaikan jalan tersebut.



(Mediacenter Riau/ms)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

721

  • 286 Tersedia Setiap Saat
  • 376 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 9 Dikecualikan

Permohonan Informasi

418

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 88 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store