ppid@riau.go.id (0761) 45505

Tekan Lakalantas, Plh Sekdaprov Riau Kampanyekan Tertib Berkendara

  • PPID UTAMA
  • 06 October 2024
  • 204 View

PEKANBARU – Sebagai upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas (lakalantas), Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Taufiq Oesman Hamid, menggalakkan kampanye tertib berkendara kepada masyarakat. Menurutnya ini merupakan bagian dari langkah strategis Pemprov Riau dalam menciptakan kondisi berkendara aman di bumi lancang kuning.

Dikatakan, kesadaran pengendara sangat penting dalam mematuhi peraturan lalu lintas untuk mengurangi angka kecelakaan yang kerap terjadi di jalan raya. Oleh karena itu, sudah seharusnya pemerintah peduli memberikan edukasi kepada seluruh warga untuk patuh berkendara.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk memberikan edukasi, mendidik dan melakukan pembinaan kepada publik serta seluruh pengguna jalan raya dalam meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya safety  penggunaan jalan berlalu lintas. Sehingga pengguna jalan terhindar dari keselakaan saat menggunakan jalan raya," ujarnya di Halaman Kantor Gubernur Riau, Minggu (6/10/2024) pagi.

Dijelaskan, berdasarkan data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) bahwa kecelakaan di jalan raya menjadi salah satu penyebab terbesar angka kematian di seluruh dunia pada tahun 2023. Hal ini menjadikan masalah keselamatan lalu lintas sebagai satu diantara isu krusial yang memerlukan perhatian serius dari berbagai pihak.

Dengan begitu, kampanye tertrib berkendara dapat menjadikan solusi dasar untuk menekan angka kecelakaan yang menyelamatkan banyak nyawa.

"Oleh karena itu, melalui kegiatan ini sangat penting sebagai aksi yang bersifat menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran karena manakala curah tumbuh kesadaran tertib dalam penggunaan jalan berlalu lintas akan meningkat. Kemudian, pningkatan itu bukan sekedar menghindari punishment, tapi untuk keselamatan diri sendiri dan lebih penting lagi untuk menjaga keselamatan pengguna jalan lainnya," jelasnya.

Lebih lanjut, ia mengimbau seluruh pengendara untuk senantiasa mematuhi rambu-rambu lalu lintas, mengenakan helm atau sabuk pengaman, serta menjaga kecepatan kendaraan sesuai dengan aturan yang berlaku. Plh Sekdaprov Riau Taufiq juga berharap agar kampanye ini dapat berkelanjutan dan penerapan tertib berkendara bisa dilakukan sebaik-baiknya.

"Kami harapkan kegiatan ini tentunya dapat menjadi acuan bagi kita semua untuk bisa melaksanakan kampanye serupa terkait penting keselamatan di jalan, tentunya disesuaikan dengan kemampuan dan kearifan sumber daya yang dimiliki." pungkasnya.



(Mediacenter Riau/bib)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store