ppid@riau.go.id (0761) 45505
Musim Hujan Tingkatkan DBD, Yuk Cegah Dengan 3M Plus dan Vaksinasi

Musim Hujan Tingkatkan DBD, Yuk Cegah Dengan 3M Plus dan Vaksinasi

  • PPID UTAMA
  • 19 June 2024
  • 171 View

PEKANBARU - Saat musim hujan, Demam Berdarah Dengue atau DBD cenderung meningkat. Hal itu disebabkan oleh bertambahnya genangan air hujan yang menjadi tempat perkembang biakan nyamuk Aedes Aegypti.

Hal itu disampaikan oleh Dokter Spesialis Anak Andriani Liberti, salah seorang narasumber pada seminar awam tentang pengenalan dan pencegahan DBD. Seminar tersebut dilaksanakan di Auditorium Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Budhi Mulia, Pekanbaru.

Ia juga mengingatkan bahwa tidak ada pengobatan untuk penyakit DBD. Rumah Sakit hanya menanggulangi permasalahan yang muncul seperti pendarahan dan kekurangan cairan dalam tubuh.

"Ingat, tidak ada pengobatannya namun bisa dicegah," ujarnya, Rabu (19/6/2024).

Cara pencegahan DBD dipaparkan oleh Dokter Spesialis Anak Rizalya Dewi. Mulai dari melakukan 3M Plus hingga vaksinasi.

Dokter yang lebih sering disapa dokter Lya itu menjelaskan 3M Plus adalah menguras, menutup tempat penampungan air, dan mendaur ulang barang bekas. Plus-nya adalah mencegah terjadinya gigitan dan perkembangan nyamuk.

"Sekarang bukan hanya menguras saja, namun juga menyikat. Karena telur-telur nyamuk bisa menempel ke dinding dan mengering. Nanti saat basah mereka bisa menetas," jelasnya.

"Untuk menutup tempat penampungan air, sekarang sudah banyak yang mandi dengan shower, tapi yang masih memakai bak harus diperhatikan. Di luar rumah juga, misalnya kamar mandi sekolah," tambahnya.

Selain 3M Plus tadi, pencegahan lainnya yang bisa diberikan adalah vaksinasi DBD. Vaksin DBD sendiri ada dua, yakni Dengvaxia dan Qdenga.

"Dengvaxia ini ditujukan bagi orang yang sudah pernah menderita DBD, khususnya anak usia 9-16 tahun," terangnya.

Sedangkan untuk vaksin Qdenga boleh untuk semua orang meski belum pernah menderita DBD. mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, dengan rentang usia usia 6- 95 tahun.

Saat ini hampir di semua Rumah Sakit sudah memiliki vaksin untuk DBD tersebut.

 



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

342

  • 94 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 67 Sedang Proses

Member PPID

427

  • 426 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir