Alhamdulillah, Angka Stunting di Riau Terus Turun
PEKANBARU - Penambahan angka stunting di Riau terus mengalami penurun. Berdasarkan pencatatan yang dilakukan Dinas Kesehatan Provinsi Riau, saat ini persentase angka stunting di Riau berada pada angka 24,1 persen.
Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, pencatatan stunting di Riau dilaksanakan selama tiga tahun sekali. Dimana jika dibandingkan dengan enam tahun lalu, angka stunting di Riau terus mengalami penurunan.
"Pada tahun 2013, persentase angka stunting di Riau sebanyak 36,6 persen. Kemudian tiga tahun berikutnya sebanyak 25,1 dan pendataan terakhir pada tahun 2019 kembali turun menjadi 24,1 persen," kata Mimi, Minggu (17/10/21)
Mimi menjelaskan, saat ini persentase angka stunting di Riau terbesar ada di Kabupaten Indragiri Hulu yakni 29,67 persen, Kuantan Singingi yakni 29,55 persen, Indragiri Hilir 27,43 perse., Pelalawan 27,97 persen.
"Kemudian Kabupaten Siak 27,79 persen, Kampar 23,07 persen, Rokan Hulu 24,37 persen, Bengkalis 21,07 persen, Rokan Hilir 28,87 persen," paparnya.
Selanjutnya Kabupaten Kepulauan Meranti 25,1 persen, Kota Pekanbaru 18,5 persen. Sedangkan yang terendah yakni kota Dumai sebesar 11,59 persen.
"Pemerintah Provinsi Riau bersama dengan pemerintah kabupaten/kota termasuk pihak swasta saat ini terus berupaya menurunkan angka stunting di Riau," ujarnya.
(Mediacenter Riau/ms)