ppid@riau.go.id (0761) 45505
Cegah Inflasi, Berikut Potret Perkembangan Harga Komoditas Bulan Mei 2023 Menurut BPS

Cegah Inflasi, Berikut Potret Perkembangan Harga Komoditas Bulan Mei 2023 Menurut BPS

  • PPID UTAMA
  • 29 May 2023
  • 312 View

JAKARTA - Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Badan Pusat Statistik (BPS), Pudji Ismartini menyampaikan potret perkembangan harga komoditas bahan pokok pada minggu ke empat bulan Mei 2023 ini. 

Pudji Ismartini menerangkan, akhir bulan Mei ini ada bahan pokok cenderung naik, ada yang stabil dan ada komoditas yang harganya cenderung terjadi penurun. 

Namun dia meminta semua pihak untuk tetap waspada, karena komoditas yang naik akan berpotensi terjadinya inflasi, begitu pula jika komoditas yang harganya stabil apabila mengalami kenaikan harga juga akan jadi penyebab inflasi. 

"Perlu perhatian, namun apabila bisa diturunkan harga komoditas yang stabil itu kondisi akan deflasi," katanya, dalam rapat koordinasi pengendalian inflasi, Senin (29/5/23). 

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS itu melanjutkan, kelompok komoditas dengan karakteristik harga cenderung terjadi kenaikan, berfluktuasi harganya menurut waktu dan bervariasi harganya menurut wilayah diantaranya adalah daging ayam ras, bawang merah, bawang putih, telur ayam ras. 

Kemudian sebutnya, kelompok komoditas yang cenderung stabil dalam bulan Mei ini ada tempe, beras, minyak goreng, daging sapi, dan ikan kembung. 

Sedangkan kelompok komoditas dengan karakteristik harga cenderung terjadi penurunan, namun tinggi fluktuasi harganya menurut waktu dan sangat bervariasi harga menurut wilayah, yaitu cabe rawit dan cabe merah. 

Lanjutnya, penurunan harga berpotensi memberikan andil deflasi, sedangkan yang kenaikan harga itu berpotensi memberikan andil inflasi. 

"Kalau kenaikan harga cukup signifikan  maka potensi inflasi juga besar, dan sebaliknya," ujarnya.



(Mediacenter Riau/ip)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

327

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 53 Sedang Proses

Member PPID

411

  • 410 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir