ppid@riau.go.id (0761) 45505

Budidaya Kayu Putih Bantu Restorasi dan Rehabilitasi yang Produktif di Lahan Gambut

  • PPID UTAMA
  • 14 March 2023
  • 472 View

PEKANBARU -  Upaya pemulihan di lahan gambut dapat dilakukan melalui rehabilitasi dan restorasi dengan jenis-jenis tanaman keras yang tidak dimanfaatkan hasil hutan kayu, namun mengandalkan hasil hutan bukan kayu dan jasa lingkungan.

Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Riau, Mamun Murod dalam acara peluncuran buku "Mendamba Manfaat Kayu Putih di Lahan Gambut" bertempat di Graha Pena, Selasa (14/3/2023).

Ia mengatakan bahwa kayu putih merupakan satu diantara tanaman komersial dan relatif cepat menghasilkan yang dalam jangka ± 2 tahun sudah dapat dipanen atau dipangkas daunnya sebagai hasil hutan bukan kayu.

"Budidaya Kayu Putih sangat cocok dengan regulasi Pengelolaan Perhutanan Sosial yang merupakan salah satu program prioritas nasional, dan dalam pengembangannya dapat dipadukan dengan tanaman pangan semusim, seperti jagung, kacang, kedelai, ubi kayu, nanas dan tanaman pertanian lainnya. Dengan demikian disamping aspek ekologi dan sosial ekonomi masyarakat, budidaya ini juga mendukung Ketahanan  Pangan yang juga menjadi program prioritas nasional," kata Murod.

Ia menjelaskan bahwa lahan gambut terdegradasi di Riau lebih dari 2 juta Ha yang mengalami penurunan fungsi hidrologi, produksi, dan ekologi produktivitasnya menurun, bahkan sebagian menjadi tidak produktif dan menjadi lahan terlantar.

Disisi lain upaya rehabilitasi dan restorasi yang dilaksanakan dengan dukungan Para Pihak, termasuk BRGM masih terbatas dan perlu terus ditingkatkan.

"Sehingga pengembangan Kayu Putih ini menjadi harapan untuk mendukung upaya restorasi dan rehabilitasi yang produktif di lahan gambut di Provinsi Riau," harapnya.

Untuk diketahui, peluncuran buku Mendamba Manfaat Kayu Putih di Lahan Gambut ini merupakan satu di antara kiprah Rimbawan di Riau, yang diharapkan dapat ditindak lanjuti dengan sosialisasi dan promosi seluas-luasnya, sehingga akan menguatkan pemahaman masyarakat di tingkat tapak dan dukungan Para Pihak untuk pengembangan Kayu Putih di 59 KHG Provinsi Riau.



(Mediacenter Riau/rat)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

400

  • 126 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 84 Sedang Proses

Member PPID

462

  • 461 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store