ppid@riau.go.id (0761) 45505

Salat Subuh di Masjid Al-Isti'anah Siak, Gubernur Syamsuar Himbau Wakaf Seribu Rupiah Perhari

  • PPID UTAMA
  • 19 February 2023
  • 794 View

SIAK - Sebagai salah satu upaya meningkatkan ekonomi umat, Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar himbau gerakkan wakaf seribu rupiah perhari.

Demikian disampaikannya saat sholat berjamaah di Masjid Al-Isti'anah, Bandar Sungai, Sabak Auh, Siak, Minggu (19/2/2023).

Orang nomor satu di Provinsi Riau ini menceritakan, bahwa pihaknya telah mengunjungi desa yang telah berhasil mengumpulkan wakaf seribu rupiah. sehingga dengan dana wakaf tersebut dapat mendirikan Masjid dengan biaya 9 Miliar.

"Wakaf uang ini sebenarnya tidak besar hanya seribu rupiah perhari, ada satu desa yang telah kami kunjungi yang telah berhasil ia mengumpulkan wakaf uang seribu perhari ini bisa membangun masjid cukup besar," jelasnya.

"Masjid tersebut murni dibangun dengan wakaf, tidak ada bantuan dari Pemda, itu adalah dana yang dikumpulkan dari umat, Masjid Darussalam namanya, di Desa Seresam," lanjutnya.

Selanjutnya, mantan Bupati Siak itu menjelaskan, Wakil Presiden (Wapres) Indonesia, Ma'ruf Amin saat kunjungan kerja ke Riau menetapkan Provinsi Riau sebagai zona ekonomi syariah.

"Saya sebagai pemimpin tentunya amanah Wapres ini yang merupakan seorang Profesor beliau juga seorang kyai, dan pernah menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia, tentu amanah nya itu harus dilaksanakan, dimulai dari Bank Riau Kepri jadi Syariah, hingga sekarang alhamdulillah kita ini termasuk bank yang terbesar di Indonesia," ucap Gubri Syamsuar.

"Kalau dari syari'ahnya sekarang ini kita nomor tiga Indonesia, mulai dari Bank syariah Indonesia, yang itu gabungan dari beberapa bank, kemudian Bank Muamalat dan sekarang juga tentunya Bank Riau Kepri Syariah," imbuhnya.

Oleh karena itu, Syamsuar berharap masyarakat Riau dapat mendukung kegiatan ekonomi syariah tersebut.

"Kami tentunya berharap dukungan dari bapak dan ibu sekalian, terutama bagaimana menghidupkan kegiatan-kegiatan ekonomi syariah dan keuangan syariah ini, dalam rangka mewujudkan kesejahteraan rakyat," tutupnya.



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

M. JOB KURNIAWAN, AP, M.Si

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

429

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 93 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store