ppid@riau.go.id (0761) 45505

Hari Bhakti PU ke-77, Dinas PUPR Riau Bakal Adakan Berbagai Kegiatan

  • PPID UTAMA
  • 21 November 2022
  • 936 View

PEKANBARU- Dalam rangka memperingati Haru Bhakti Pekerjaan Umum (PU) ke-77, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

(PUPR-PKPP) Provinsi Riau akan mengadakan berbagai kegiatan, diantaranya pemeriksaan kesehatan gratis, vaksinasi booster pertama, hingga operasi pasar murah. Adapun sebagian besar kegiatan nantinya akan dilaksanakan di Kota Pekanbaru.

"Puncaknya ditanggal 1 Desember," kata Ketua Panitia yang juga Sekretaris PUPR-PKPP Provinsi Riau, Gendraya Rohaini saat mengikuti rapat bersama Sekretaris Daerah Provinsi Riau, di Gedung Menara Lancang Kuning, Senin (21/11/2022). 

Bekerjasama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop-UKM) Provinsi Riau, kegiatan operasi  pasar murah akan menampilkan berbagai produk pertanian, produk perikanan, sembako, hingga produk unggulan daerah. 

"Untuk kegiatan vaksinasi kita bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Riau, nantinya akan menargetkan 100 orang," jelas Gendraya. 

Selain kegiatan bakti sosial diatas, kegiatan lain yang turut dilaksanakan dalam memeriahkan Hari Bhakti PU ke-77 ini yakni peresmian jalan yang berlokasi di Jalan Paus Pekanbaru, penanaman pohon, juga berbagai perlombaan rakyat. 

Gendraya mengajak masyarakat ikut meramaikan dan memanfaatkan momentum Hari Bhakti Pekerjaan Umum ke-77 tahun ini. Sedangkan tema yang diangkat yakni "Bakti PUPR, Sigap Membangun Negeri". 

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto menyambut baik dilaksanakannya berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Bhakti PU ke-77, dengan harapan Dinas PUPR-PKPP Provinsi Riau bisa menghadirkan kegiatan-kegiatan yang berorientasi pada manfaat dan kesejahteraan untuk masyarakat. 

"Semoga kegiatan Hari Bhakti PU ke-77 berjalan lancar dan sukses," pungkas SF Hariyanto. 



(Mediacenter Riau/nv)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

721

  • 286 Tersedia Setiap Saat
  • 376 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 9 Dikecualikan

Permohonan Informasi

418

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 88 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store