ppid@riau.go.id (0761) 45505

Malam Ini Gubernur Riau Buka Porprov X di Stadion Utama Kuansing

  • PPID UTAMA
  • 12 November 2022
  • 585 View

PEKANBARU - Gubernur Riau, Syamsuar, dipastikan akan membuka Pekan Olahraga Nasional (Porprov) X. Ajang olahraga terbesar di Provinsi Riau itu, bakal digelar di Stadion Utama Sport Centre, Kuantan Singingi, Sabtu (12/11/2022) pukul 19.30 WIB.

Acara pembukaan Porprov X Riau akan dihadiri oleh ribuan pecinta olahraga termasuk kontingen 12 Kabupaten Kota, sebanyak 4.456 atlet yang akan melakukan devile.

Berbagai persiapan telah dilaksanakan oleh panitia pelaksana pembukaan, mulai dari gladi kotor sampai dangan gladi bersih. 

Rangkaian acara pembukaan Porprov X, diawali dengan tari persembahan khas dari Kuansing, tari sembah carano yang menampilkan sejumlah penari putra putri Dewan Kesenian Kuansing. Selain itu juga ada pagelaran marching band yang diikuti defile kontingen Porprov X.

“Insha Allah acara pembukaan Porprov X di Kuansing berjalan dengan aman dan lancar. Persiapn sudah dilakukan oleh Panpel, termasuk gladi bersih juga sudah dilaksanakan. Pak Gubernur Insha Allah membuka Porprov malam ini,” ujar tim Wasrah KONI Riau, Kusworo.

Acara pembukaan malam ini juga akan dimeriahkan dengan tarian massal, dengan menghadirkan 500 penari lokal. Selanjutnya, juga akan dilakukan pengibaran bendera Porprov, dan penyalaan api Porprov X.

Sementara itu, untuk pertandingan cabang olahraga, mulai hari ini sudah dilaksanakan babak penyisihan cabor Voli indor dan Sepak Takraw. Sedangkan cabor lainnya akan memulai pertandingan besok, Minggu (13/11), hingga 22 November 2022.



(Mediacenter Riau/ji)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

405

  • 128 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 85 Sedang Proses

Member PPID

466

  • 465 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store