ppid@riau.go.id (0761) 45505

Sudah 6.521 Pelamar Mendaftar Seleksi PPPK Guru Pemprov Riau

  • PPID UTAMA
  • 10 November 2022
  • 715 View

PEKANBARU - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau mencatat, hingga Kamis (10/11/2022) sudah ada 6.521 peserta yang sudah mendaftar seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk formasi Jabatan Fungsional (JF) guru di lingkungan Pemprov Riau. 

Pendaftaran seleksi PPPK mulai dibuka sejak Senin (31/10/2022) lalu dan masih akan berlangsung hingga 15 November 2022 mendatang. 

Tahun ini Pemprov Riau membuka lowongan PPPK guru sebanyak 7.297 orang. Dengan sudah mendaftar nya sebanyak 6.521 orang, maka tersisa 776 lowongan lagi yang belum mendaftar. 

"Sampai hari ini sudah ada 6.521 orang yang mendaftar, kuota yang disiapkan sebanyak 7.297 lowongan, jadi masih tersisa 776 lowongan lagi," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan, Kamis (10/11/2022).

Ikhwan mengungkapkan, setelah proses pendaftaran selesai, maka tahapan selanjutnya adalah pengumuman hasil seleksi administrasi yang dijadwalkan akan diumumkan pada 16 November 2022 mendatang. 

Kemudian tahapan berikutnya adalah, masa sanggah yang dijadwalkan mulai 16 sampai 18 November. Selanjutnya jawaban sanggah 18 sampai 20 November dan pengumuman pasca masa sanggah 21 sampai 22 November.

Sedangkan untuk pelaksanaan seleksi kompetensi dijadwalkan mulai tanggal 29 November sampai 13 Desember. 

"Setelah tahapan seleksi kompetensi selesai, nanti peserta tinggal menunggu pengumuman kelulusan, kalau sesuai jadwal pengumuman seleksi akan diumumkan antara tanggal 16 sampai 17 desember," kata Ikhwan. 



(Mediacenter Riau/sa)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

M. JOB KURNIAWAN, AP, M.Si

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

429

  • 140 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 91 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store