Riau Ajukan Sebagai Tuan Rumah Kejurnas PPLP Dayung dan Sepakbola
PEKANBARU - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau telah mengajukan sebagai tuan rumah Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) cabang olahraga Dayung dan Sepakbola, untuk tahun 2023 mendatang.
Kepala Dispora Riau, Boby Rahmat mengatakan, pengajuan Riau sebagai tuan rumah Kejurnas Sepakbola dan Dayung, telah dimasukkan pada rapat koordinasi dengan Kementerian Pemuda dan Olaharaga. Riau mendapat kesempatan untuk mengajukan tuan rumah.
“Kita sudah mengajukan sebagai tuan rumah Kejurnas Dayung dan Sepakbola, Insha Allah tahun 2023 Kejurnas PPLP se Indonesia ini bisa berjalan dengan baik, dan Riau sebagai tuan rumah,” kata Boby Rahmat, Jumat (30/9).
Dijelaskan Boby, untuk cabor Dayung, sudah dipastikan Riau sebagai tuan rumah. Ada dua venue yang akan disiapkan, di Danau Buatan Pekanbaru, dan venue dayung di Kebun Nopi, Kuansing.
“Untuk Dayung sudah pasti kita tuan rumah, karena memang hanya Riau sendiri yang mengajukan. Kalau Sepakbola ada dua Provinsi Bengkulu dan Riau. Mudah-mudahan Riau yang ditunjuk, kejurnas antar PPLP ini,” kata Boby.
(Mediacenter Riau/ji)