ppid@riau.go.id (0761) 45505

Riau Dapat Jatah 13 Sapi Kurban dari Presiden Prabowo

  • PPID UTAMA
  • 21 May 2025
  • 30 View

PEKANBARU – Menyambut hari raya Iduladha 2025, Provinsi Riau mendapatkan jatah sebanyak 13 ekor sapi kurban sebagai bantuan dari Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. 

Nantinya, setiap kabupaten dan kota di Riau akan menerima satu ekor sapi kurban, termasuk satu ekor untuk tingkat provinsi.

Usulan ini telah disampaikan ke pemerintah pusat melalui Sekretariat Presiden dan Kementerian Pertanian. Proses seleksi pun sudah dilakukan secara ketat oleh tim dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Provinsi Riau.

"Setiap kabupaten dan kota kami minta mengajukan dua ekor sapi terbaik. Kemudian, tim kami menilai berdasarkan kondisi kesehatan, kelengkapan dokumen SKKH (Surat Keterangan Kesehatan Hewan), dan bobot tubuhnya," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Produksi Peternakan, Dinas PKH Riau, Elyan Buzra, SP, M.Si, Rabu (21/5/2025).

Dari hasil seleksi tersebut, terpilih satu ekor sapi terbaik dari masing-masing daerah, sehingga terkumpul 12 sapi kabupaten/kota.

Ia menyampaikan, satu ekor sapi dengan bobot paling tinggi diantara mereka kemudian dipilih menjadi wakil Provinsi Riau untuk kurban bantuan Presiden.

Total 13 sapi yang sudah terpilih itu telah diajukan ke Sekretariat Presiden. Elyan menyebutkan, seluruh proses dilakukan sesuai dengan kriteria dan standar yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

"Rencananya, tim dari Sekretariat Kepresidenan akan datang ke Riau pada 27 Mei 2025. Semua peternak yang sapinya terpilih akan dikumpulkan di Pekanbaru untuk melengkapi administrasi," jelasnya.

Dengan adanya bantuan hewan kurban ini, diharapkan perayaan Idul adha tahun ini di Riau semakin semarak dan penuh makna, sekaligus menjadi bentuk perhatian Presiden terhadap daerah. 

 

 



(Mediacenter Riau/sa)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

731

  • 288 Tersedia Setiap Saat
  • 383 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

420

  • 136 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 88 Sedang Proses

Member PPID

474

  • 473 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store