ppid@riau.go.id (0761) 45505

Cegah Premanisme, Polsek Lirik Gelar Patroli di Tempat Hiburan Malam

  • PPID UTAMA
  • 07 May 2025
  • 46 View

INHU -Upaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Polsek Lirik Polres Indragiri Hulu. Salah satunya dengan melaksanakan Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) Lancang Kuning 2025 yang digelar pada Selasa malam, 6/5/ 2025. Operasi ini difokuskan pada penindakan dini terhadap potensi gangguan kamtibmas seperti premanisme, pungutan liar (pungli), penyalahgunaan narkoba, dan aktivitas geng motor.

Kegiatan tersebut dipimpin  oleh Kapolsek Lirik, Iptu  Endang Kusma Jaya. Patroli menyasar sejumlah tempat hiburan malam di Desa Pasir Ringgit, Kecamatan Lirik, yakni Cafe Sitohang, Cafe Riska, dan Cafe Purba. Dalam operasi itu, turut serta 10 personel Polsek Lirik. 

Kapolres Indragiri Hulu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, melalui Kasi Humas Polres Inhu, Aiptu Misran, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan mencegah dini potensi gangguan keamanan di wilayah hukum Polres Inhu khususnya di wilayah hukum  Polsek Lirik.

“Personel melakukan patroli langsung ke warung dan kafe yang diduga menjadi tempat pesta minuman keras dan narkoba. Kami juga memeriksa barang bawaan para pengunjung dan wanita yang bekerja sebagai penyambut tamu,” ungkap Aiptu Misran.

Selain itu, lanjutnya, petugas juga memberikan himbauan secara langsung kepada para pemilik dan pengunjung tempat hiburan agar tidak mengonsumsi ataupun mengedarkan minuman keras dan narkoba di lokasi tersebut. Langkah preventif ini menjadi bagian penting dalam menciptakan lingkungan sosial yang bersih dari aktivitas ilegal dan meresahkan.

“Kegiatan berlangsung kondusif. Hingga selesai patroli, tidak ditemukan adanya indikasi premanisme, pungli, maupun penyalahgunaan narkoba. Namun, pengawasan akan terus ditingkatkan secara berkala,” tambahnya.

Dengan operasi ini, Polsek Lirik berharap bisa menekan potensi kejahatan jalanan dan penyakit masyarakat yang merusak tatanan sosial. Masyarakat pun diimbau untuk turut berperan aktif melaporkan setiap aktivitas mencurigakan demi terciptanya keamanan bersama.



(Mediacenter Riau/asn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

710

  • 282 Tersedia Setiap Saat
  • 372 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

417

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 87 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store