ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pengukuhan Guru Besar UNILAK, Wujud Komitmen pada Pendidikan Berkualitas

  • PPID UTAMA
  • 15 April 2025
  • 37 View

PEKANBARU - Universitas Lancang Kuning (UNILAK) resmi mengukuhkan tiga orang guru besar. Kegiatan tersebut dirangkai dalam acara Sidang Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar UNILAK, Selasa (15/4/25).

Adapun pengukuhan ketiga guru besar tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 137469/M/07 2024, Nomor 140607/M/07/2024, dan Nomor 14145/M/07/2024 tentang Kenaikan Jabatan Akademik Dosen.

Ketiga guru besar tersebut yakni Prof Dr Fahmi, SH, MH. dalam bidang Hukum Bisnis, Prof Dr Arizal N, SE, MM. dalam bidang Pemasaran Jasa dan E-Commerce, serta Prof Dr Adolf Bastian, SPd, MPd. dalam bidang Manajemen Pendidikan.

Bukan hanya sekedar seremonial akademik saja, dalam helat pengukuhan tiga guru besar tersebut juga melibatkan budaya Riau yaitu tepuk tepung tawar yang dilakukan oleh Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR). Itu dipercaya sebagai simbol harapan dan keberkahan bagi para akademisi yang telah mencapai jabatan tertinggi.

Rektor UNILAK, Junaidi juga menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas pengukuhan tiga guru besar di kampus yang dipimpinnya.

"Tahnia, pengukuhan ini sebagai wujud nyata dari komitmen kampus dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan memperluas cakrawala keilmuan di berbagai sektor strategis," pungkas  Rektor UNILAK, Junaidi.

Sementara itu, Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid dalam sebuah kiriman vidio juga mengapresiasi dan menyampaikan selamat sukses atas dikukuhkannya tiga orang guru besar di UNILAK. Ia berharap sumber daya manusia di UNILAK maupun Riau dapat semakin maju.

"Selamat dan sukses buat tiga orang guru besar yang mendapat promosi gelar profesor dari UNILAK, semoga ilmunya bermanfaat," ujarnya.

Pengukuhan guru besar tersebut, kata Gubri Abdul Wahid, merupakan suatu kebanggaan bagi kampus UNILAK. Ia juga menaruh garapan agar jumlah guru besar semakin bertambah.

 

 



(Mediacenter Riau/nv)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 87 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store