ppid@riau.go.id (0761) 45505

Gubri Abdul Wahid Gelar Rakor Perdana Pasca Libur Lebaran, Bahas Program Prioritas

  • PPID UTAMA
  • 08 April 2025
  • 66 View

Pekanbaru - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid menggelar rapat koordinasi bersama seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Riau. Rakor ini diselenggarakan di Ruang Rapat Melati Kantor Gubernur, pada Selasa (8/4/2025).

Dikatakan, Gubri Abdul Wahid, pertemuan ini digelar sebagai penyemangat kerja usai masa libur panjang. Rapat tersebut bertujuan untuk mengevaluasi kinerja satu bulan terakhir serta menyusun langkah strategis pembangunan ke depan.

"Tadi kami telah melakukan rapat bersama seluruh Kepala OPD, karena kita sudah libur. Tentu kita minta ini bekerjanya dengan fresh," ujarnya.

Gubri Abdul Wahid, menjelaskan bahwa rapat ini untuk mengevaluasi berbagai program pembangunan yang telah berjalan sejak dari masa pelantikannya. Fokus evaluasi diarahkan pada progres pembangunan infrastruktur dan proyek-proyek prioritas lainnya. 

"Saya tadi ingin untuk mengevaluasi sebulan kerja, termasuk progres-progres jalan dan progres yang akan kita laksanakan pada 2025 ini," jelasnya.

Diungkapkan, pentingnya bersinergi antara program pembangunan daerah dengan program nasional yang diusung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Satu diantaranya adalah program makan bergizi gratis untuk pelajar yang akan segera diimplementasikan di seluruh Indonesia. 

"Tentu kita mendorong program pemerintah Pak Prabowo salah satunya makan gizi gratis," ungkapnya.

Tak hanya itu, ia juga menyambut baik program pemerintah pusat seperti sekolah rakyat berasrama yang diperuntukkan bagi pelajar tingkat SD, SMP, hingga SMA. Ia menilai langkah tersebut sejalan dengan misi Pemprov Riau dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah. 

"Dan termasuk juga sekolah rakyat. Jadi Pak Presiden Prabowo ada sekolah yang berasrama mulai dari SD, SMP sampai SMA," terangnya.

Gubernur Abdul Wahid menegaskan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) menjadi prioritas utama dalam pembangunan Riau ke depan. Ia meminta seluruh OPD untuk turut mendukung kebijakan pendidikan yang menguntungkan masyarakat. 

"Kita ingin mewujudkan ini, sebagai bentuk upaya kita dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia," pungkasnya.



(Mediacenter Riau/bib)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 87 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store