
Kehangatan Ramadan di Tembilahan: Gubri Abdul Wahid Berbaur dengan Warga di Masjid Agung Al Huda
INHIL - Warga Tembilahan berkumpul dengan penuh antusias untuk melaksanakan Salat Isya dan Tarawih berjemaah bersama Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid, di Masjid Agung Al-Huda, Tembilahan, Indragiri Hilir (Inhil) pada Sabtu (15/3/2025). Kehadiran Gubri bersama Ketua TP PKK Riau, Henny Sasmita Wahid dalam Safari Ramadan, disambut hangat oleh warga. Mereka merasa senang bisa beribadah bersama pemimpin daerah mereka.
Sesampainya di masjid, Gubri Wahid langsung menyapa masyarakat yang hadir. Ia terlihat berbaur dengan jemaah sebelum akhirnya mengambil shaf bagian depan bersama para ulama dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya setelah Salat Tarawih, Gubri menyampaikan pentingnya Ramadan sebagai bulan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Serta, kebersamaan antarumat Islam.
"Ramadan adalah bulan penuh rahmat dan ampunan. Ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT, memperbanyak ibadah, dan meningkatkan kepedulian sosial. Mari kita manfaatkan bulan suci ini untuk memperbaiki diri dan memperkuat ukhuwah Islamiyah," ujar Abdul Wahid.
Ia juga menegaskan, bahwa Pemprov Riau terus berkomitmen dalam mendukung kegiatan keagamaan di Riau. Termasuk memperbaiki fasilitas ibadah dan memberikan bantuan bagi masyarakat yang membutuhkan.
"Pemerintah Riau berupaya memastikan setiap masyarakat bisa menjalankan ibadah dengan nyaman. Oleh karena itu, selama safari ini kami memberikan bantuan dana untuk masjid, guru ngaji, dan kaum duafa," jelasnya.
Masyarakat yang hadir merasa senang dan bangga bisa beribadah bersama Gubri Abdul Wahid. Salah seorang jamaah, Ahmad (27), mengungkapkan bahwa ini adalah momen yang berharga baginya dan keluarga.
"Kami merasa bangga bisa melaksanakan tarawih bersama Pak Gubernur. Kehadirannya di tengah-tengah masyarakat memberikan semangat tersendiri bagi kami dalam menjalankan ibadah Ramadan," ujarnya.
Senada dengan Ahmad, seorang warga bernama Eriadi (45) juga menyampaikan rasa syukur atas kesempatan ini. Ia berharap, kepemimpinan Gubri Wahid terus membawa keberkahan.
"Pak Gubernur sangat dekat dengan masyarakat. Semoga kepemimpinannya terus membawa keberkahan bagi Riau," kata pria kelahiran Sungai Gergaji, Inhil itu.
Kehadiran Gubri Abdul Wahid dalam salat berjemaah ini menjadi bukti kedekatannya dengan masyarakat serta komitmennya dalam membangun Riau yang lebih religius dan harmonis. Masyarakat berharap agar kebersamaan ini terus terjalin dan membawa kebaikan bagi daerah mereka.
(Mediacenter Riau/Alw)