ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pilkada Siak Jilid II: KPPS Dilantik, Logistik Siap, Demokrasi Siap Diuji!

  • PPID UTAMA
  • 15 March 2025
  • 33 View

PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau terus menggenjot persiapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Siak 2024 yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 22 Maret 2025. Berbagai tahapan telah dilakukan, termasuk pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan verifikasi daftar pemilih di lokasi khusus. 

Komisioner KPU Riau, Nahrawi, menyatakan bahwa seluruh persiapan terus dimatangkan. "Rekan-rekan di Siak saat ini tengah menyelesaikan berbagai persiapan PSU, terutama terkait KPPS, daftar pemilih di lokasi khusus, logistik, serta koordinasi dengan semua pemangku kepentingan," ujarnya, Sabtu (15/3/23).

Sebagai bagian dari tahapan krusial, KPPS telah resmi dilantik dan diambil sumpahnya pada 9 Maret 2025 di Kantor KPU Siak. Selain itu, mereka juga telah menandatangani pakta integritas serta mengikuti bimbingan teknis (bimtek) guna memastikan pemungutan suara berjalan sesuai prosedur.

Sementara itu, KPU Siak masih melakukan verifikasi daftar pemilih di lokasi khusus, yakni di Rumah Sakit Tengku Rafian. Proses ini dilakukan dengan pengawasan langsung dari Bawaslu dan koordinasi dengan pihak rumah sakit serta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Siak.

"Setelah proses verifikasi ini selesai, KPU Siak akan melakukan rekapitulasi daftar pemilih di lokasi khusus," tambah Nahrawi.

KPU Riau terus melakukan supervisi dan monitoring untuk memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai dengan Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan Surat Dinas KPU No. 484 Tahun 2025.

"Kami berharap PSU yang akan digelar pada 22 Maret 2025 dapat berlangsung dengan aman, damai, dan kondusif," tegas Nahrawi.

Lebih lanjut dipaparkan juga, bahwa PSU ini digelar berdasarkan putusan MK di tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS), yaitu, pertama, TPS 3 Buantan Besar, Kecamatan Siak – 447 pemilih. Kedua, TPS 3 Jayapura, Kecamatan Bungaraya – 494 pemilih. Ketiga, TPS khusus di Rumah Sakit Tengku Rafian

Dengan persiapan yang semakin matang, PSU Pilkada Siak 2024 diharapkan dapat berlangsung lancar dan sesuai dengan prinsip demokrasi.(mtr)



(Mediacenter Riau/mtr)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

413

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 86 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store