
Hari Pertama Puasa, Bazar Takjil di Pekanbaru Dibanjiri Pembeli
PEKANBARU - Suasana bulan Ramadan terasa semakin semarak di Pekanbaru. Pada hari pertama puasa, Sabtu (1/3/2025) sejumlah bazar takjil di berbagai lokasi ramai dipadati pembeli yang mencari makanan berbuka.
Beberapa titik seperti Jalan Subrantas depan Gerbang Universitas Riau, Garuda Sakti dan Jalan Uka mendadak menjadi pusat keramaian, dengan banyak pedagang menjajakan beragam hidangan.
Berbagai jenis makanan tersedia di bazar ini, mulai dari aneka gorengan, kolak, es buah, es tebak, es teler hingga makanan berat pun tersedia. Tak hanya itu, pedagang buah-buahan juga kebanjiran pembeli yang mencari takjil sehat untuk berbuka puasa.
Salah satu pedagang, Wahyu (26) yang berjualan di Jalan Subrantas Panam mengaku bersyukur dagangannya laris manis pada hari pertama Ramadan.
"Alhamdulillah, kolak dan es buah sama es teler saya cepat habis. Tadi mulai jam 5 hingga mau magrib banyak warga yang berdatangan, semoga hingga bulan puasa berakhir nanti tetap ramai yang beli," ujarnya.
Animo masyarakat untuk mendapatkan kue-kue dan lauk pauk untuk persiapan buka puasa tampak ramai dengan padatnya kendaraan lalu lalang di jalan-jalan protokol Ibu Kota Provinsi Riau ini. Para pembeli pun tampak antusias berburu makanan favorit mereka untuk berbuka. Banyak dari mereka sengaja datang lebih awal agar mendapatkan pilihan terbaik sebelum dagangan habis.
Dinda Febriana (45), warga Keluarahan Air Putih ini , mengaku melakukan "ngabuburit" sore hari bersama anak-anaknya bukan sekadar berburu takjil untuk berbuka puasa, tetapi menikmati suasana sore hari dengan mengendarai sepeda motor keliling Kota Pekanbaru.
"Saya sama anak-anak pulang ke rumah pas mau buka puasa karena semua keperluan berbuka puasa sudah siap disajikan, jadi ini sekalian jalan-jalan sore dari Subrantas hingga ke Jalan Uka," katanya.
Sarah Putri (17), salah satu warga Pekanbaru yang turut antuasias dalam berburu takjil ini merasa senang karena kembalinya bulan Ramadan ini.
"Kita senang tentunya bisa merasakan kembali bulan puasa. Alhamdulilah aneka menu makanan dan minuman takjil berbuka puasa dijual dengan harga terjangkau, cukup banyak menu pilihan yang ditawarkan di sini," pungkasnya.
(Mediacenter Riau/nb)