ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pj Gubri Pastikan Transisi Pemerintahan di Riau Berjalan Lancar

  • PPID UTAMA
  • 17 February 2025
  • 180 View

PEKANBARU - Menjelang pergantian kepemimpinan di Provinsi Riau, Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), Rahman Hadi terus memastikan proses transisi pemerintahan berjalan lancar. Sejumlah langkah telah dilakukan guna mendukung gubernur terpilih dalam melaksanakan tugasnya dengan optimal.

Saat dikonfirmasi, Pj Gubri sampaikan, hal tersebut sudah menjadi kewajibannya untuk memastikan tata kelola pemerintahan berjalan dengan baik di masa transisi.

"Semua dalam masa transisi telah kita persiapkan, masa peralihan nantinya menyesuaikan dengan visi-misi daripada gubernur dan wakil gubernur terpilih," ujarnya

Lebih lanjut disampaikan, semasa kepemimpinannya, ia juga telah menjalankan program strategis dari pemerintah pusat. Seperti program makan bergizi gratis dan swasembada pangan. 

Tentu saja program-program ini nantinya akan dilanjutkan oleh gubernur dan wakil gubernur terpilih. Maka dari itu, ia berkomitmen untuk mengkoordinasikan proram yang telah dijalankan ini kepada gubernur dan wakil gubernur terpilih nantinya.

"Kita menyesuaikan juga dengan program nasional, program daripada bapak Presiden RI, Prabowo, bahwa kita harus melaksanakan program makan bergizi gratis, kemudian melaksanakan ketahanan pangan, dan oplah ketersediaan sawah, dan peningkatan produksi petani," jelasnya.

Selain itu, pemerintah daerah juga aktif berkomunikasi dengan gubernur dan wakil gubernur terpilih. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa transisi pemerintahan berjalan dengan baik dan tidak mengganggu jalannya program pembangunan kedepannya.

"Dengan persiapan yang matang dan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah, gubernur terpilih, serta pemerintah pusat, diharapkan Riau dapat terus berkembang dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat," tandasnya.



(Mediacenter Riau/Alw)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 85 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store