ppid@riau.go.id (0761) 45505

Detik-detik Menegangkan Evakuasi Pilot Pesawat Tempur di Danau Bandar Kayangan

  • PPID UTAMA
  • 26 January 2025
  • 31 View

PEKANBARU - Tim Search And Rescue atau SAR dari Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin  (Lanud Rsn) evakuasi pilot pesawat tempur yang melakukan eject darurat di sebuah perairan. Kegiatan latihan penyelamatan ini dilakukan di Danau Bandar Kayangan. 

Daerah wisata yang dulunya lebih dikenal dengan Danau Buatan tersebut, menjadi saksi bagaimana perjuangan tim penyelemat seorang pilot. Daerah ini terletak Kelurahan Lembah Sari Kecamatan Rumbai Pesisir, Pekanbaru. 

Skenario penyelematan tersebut, evakuasi berlangsung cepat dan terkoordinasi. Mereka yang terlibat berasal dari personel Yonko 462 Kopasgat dan Skadron Udara 6 Lanud Atang Sanjaya. 

Ada juga dukungan helikopter NAS 332 Super Puma. Mereka menerapkan teknik hoist. Yakni metode pengangkatan korban tanpa mendaratkan helikopter, demi menjamin kecepatan dan keselamatan operasi.

Proses dimulai dengan penurunan free jumper sebagai rescuer untuk menentukan lokasi korban. Setelah pilot ditemukan, alat hoist digunakan untuk mengangkatnya ke dalam helikopter. Pilot kemudian segera dibawa ke home base guna mendapatkan perawatan medis.

Simulasi ini merupakan bagian dari Latihan survival dasar bertajuk "Lancang Kuning 25", yang rutin digelar Lanud Roesmin Nurjadin. Latihan ini dirancang untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan personel dalam menghadapi situasi darurat di berbagai kondisi.

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin, Marsma TNI Feri Yunaldi, Sabtu (25/1/25)  turut hadir menyaksikan latihan tersebut. Ia mengapresiasi profesionalisme dan keterampilan tinggi yang ditunjukkan Tim SAR selama simulasi berlangsung. 

“Latihan ini membuktikan kesiapan dan kemampuan personel kami dalam mendukung tugas operasi TNI AU, khususnya di wilayah Riau dan sekitarnya,” kata Danlanud.

Latihan ini juga menegaskan peran strategis Lanud Roesmin Nurjadin sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan keselamatan wilayah udara nasional.



(Mediacenter Riau/mtr)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

400

  • 126 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 84 Sedang Proses

Member PPID

462

  • 461 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store