ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pidato Perdana, Presiden Prabowo Subianto ajak Bangsa Indonesia Hadapi Tantangan dengan Keberanian

  • PPID UTAMA
  • 20 October 2024
  • 204 View

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato pertamanya di hadapan Sidang Paripurna MPR RI usai dilantik menjadi Presiden periode 2024-2029, di Gedung Nusantara MPR-DPD-DPR RI, Senayan, Jakarta, pada Minggu (20/10/2024) pagi. Dalam pidatonya, Prabowo menegaskan komitmennya untuk memimpin Indonesia dengan penuh tanggung jawab, pengabdian kepada negara dan bangsa, serta mengutamakan kepentingan seluruh rakyat Indonesia.

“Kepemimpinan pemerintahan Negara Republik Indonesia, kepemimpinan negara dan bangsa Indonesia akan kita laksanakan dengan ikhlas, dengan mengedepankan kepentingan seluruh rakyat Indonesia, termasuk mereka yang tidak memilih kita,” kata Presiden.

Prabowo menyoroti tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia, baik dari luar negeri maupun dari dalam negeri. Di tengah kekayaan alam yang melimpah, Indonesia masih dihadapkan pada berbagai kendala dan ancaman. Namun, Presiden menekankan pentingnya keberanian dalam menghadapi tantangan tersebut.

“Saya mengajak saudara-saudara, khususnya bagi unsur pimpinan dari kalangan, dari kalangan ulama, dari kalangan ulama, dari kalangan pengusaha, dari para tokoh politik, dari kalangan pemuda dan mahasiswa, marilah kita berani menghadapi tantangan-tantangan tersebut,” ujarnya. stres.

Presiden juga menyinggung permasalahan internal yang masih membayangi Indonesia, antara lain korupsi, kebocoran anggaran, dan kolusi antara pejabat dan pengusaha yang tidak patriotik.

“Kita harus berani mengakui terlalu banyak kebocoran anggaran kita, penyimpangan, kolusi antar pejabat politik, pejabat pemerintah di semua tingkatan, di semua tingkatan dengan pengusaha nakal, pengusaha tidak patriotik. Jangan takut melihat kenyataan ini,” kata Presiden.

Dalam kesempatan itu, Presiden menyoroti masih banyak masyarakat Indonesia yang hidup di bawah garis kemiskinan, baik anak-anak yang bersekolah tanpa sarapan pagi maupun sekolah yang tidak dikelola.

“Jangan terlalu senang melihat angka-angka statistik yang terlalu cepat membuat kita bahagia, terlalu cepat puas, padahal kita belum melihat gambaran keseluruhannya,” kata Presiden.

Presiden juga mengajak semua pihak untuk bersatu mencari solusi atas permasalahan tersebut. "Mari kita hadapi ancaman dan bahaya dengan gagah berani, mari kita hadapi kesulitan dengan gagah berani. Mari kita berkumpul, mari kita bersatu mencari solusi, mencari jalan keluar dari ancaman dan bahaya tersebut,” tutupnya. 



(Mediacenter Riau/MC Riau)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 109 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 80 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store