ppid@riau.go.id (0761) 45505
Penantian 20 Tahun, Sri Terharu Dapat SK PPPK dari Pj Gubri SF Hariyanto

Penantian 20 Tahun, Sri Terharu Dapat SK PPPK dari Pj Gubri SF Hariyanto

  • PPID UTAMA
  • 28 June 2024
  • 28 View

PEKANBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto secara langsung menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga pendidik, Jumat (28/6/2024). SK PPPK itu diserahkan kepada 189 guru honorer di Aula SMAN 1 Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan.

Upaya untuk menjadi guru PPPK bukanlah perjalanan yang mudah. Banyak cerita suka dan duka yang dilalui sebelum resmi menyandang status sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Sri Wulandari adalah satu di antara guru yang menerima SK PPPK di Kabupaten Pelalawan.  Ia adalah guru di SMK 1 Pangkalan Lesung. Sudah mengabdi menjadi guru honorer selama 20 tahun.

Sri menceritakan masa sulit selama menjadi guru honorer. Ia berujar, untuk bisa sampai ke sekolah harus menyewa travel karna jarak tempuh yang jauh. Ditambah lagi, saat itu akses menuju sekolah tempat ia mengajar belum diaspal.

"Dukanya yaitu, berjuang selama 20 tahun, dari sekolah yang belum ada jalan lintasnya sampai sekarang sudah bisa berjalan dengan normal [sudah diaspal] Kemudian sekolah juga jauh, harus ditempuh dengan travel," jelasnya.

Sri mengaku sempat putus asa atas penantian hidup yang lebih baik. Namun, atas prinsip kuatnya untuk mencerdaskan generasi penerus bangsa, ia ikhlas menjalani kesulitan hari demi harinya.

"Pernah merasa putus asa, namun tetap harus dijalani, apalagi disini kita mengajar, mendidik penerus bangsa, dan alhamdulillah ini suatu anugerah saya bisa diangkat menjadi PPPK," ungkapnya.

Maka dari itu, ia mengaku sangat berterima kasih kepada Pj Gubri SF Hariyanto lantaran telah memberikan peluang kepada guru honorer untuk menjadi ASN. Menurutnya, pengangkatan PPPK merupakan langkah untuk memberikan kontribusi lebih besar dalam dunia pendidikan.

"Terima kasih Pak gubernur, perjuangan saya selama 20 tahun ini terjawab dengan rasa bahagia. Alhamdulillah, Masyaallah saya sangat bahagia sekali," katanya.



(Mediacenter Riau/Alw)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

331

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 57 Sedang Proses

Member PPID

418

  • 417 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir