ppid@riau.go.id (0761) 45505
Pemprov Riau Sediakan 150 Stand UMKM Gratis di Gernas BBI dan BBWI, Begini Cara Daftarnya

Pemprov Riau Sediakan 150 Stand UMKM Gratis di Gernas BBI dan BBWI, Begini Cara Daftarnya

  • PPID UTAMA
  • 23 April 2024
  • 57 View

PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau (Pemprov Riau) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM dan Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Riau akan menyediakan sebanyak 150 stand UMKM gratis untuk pameran Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia (Gernas BBI dan BBWI) tahun 2024.

Di mana, Gernas BBI dan BBWI di Riau ini akan dilaksanakan pada 3-5 Mei mendatang.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Provinsi Riau, M Taufiq OH mengatakan bahwa ratusan stand UMKM gratis tersebut sudah mulai didirikan di Halaman Kantor Gubernur Riau.

"Alhamdulillah, persiapan sudah hampir rampung. Ada sekitar 150 tenda kerucut yang akan didirikan. Stand-stand gratis ini diperuntukkan para pelaku UMKM dan ekraf untuk mempromosikan produknya," kata M Taufiq OH, Selasa (23/4/2024).

Sehingga, ia mengimbau agar para pelaku UMKM untuk segera melapor jika menemui ada oknum yang meminta bayaran atau melakukan pungutan liar untuk stand UMKM yang disediakan secara gratis tersebut.

"Kalau ada oknum yang meminta bayaran untuk stand UMKM Gernas BBI dan BBWI, segera lapor ke kami. Tidak ada bayar-bayar, stand ini gratis," tegasnya.

Untuk mendapatkan kuota stand gratis itu, para pelaku UMKM harus melakukan pendaftaran melalui tautan https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfI1ThJkdsDSq7woUnjBJ-aDV4DkAPtC5DyEhLaeW2_iNntCg/viewform?pli=1 yang disediakan oleh Disperindagkop UKM.

Saat ini, sudah ada seribu UMKM yang mendaftar, dan akan dilakukan seleksi berdasarkan kesiapan pelaku usaha. Hal ini disebabkan oleh peningkatan animo pelaku usaha pada tahun ini.

"Nanti akan kita seleksi terkait kesiapan pelaku usahanya. Karena kita melihat animo pelaku usaha meningkat pada tahun ini. Sekarang sudah seribuan yang mendaftar," tukasnya.

Untuk informasi tambahan, pada tahun 2023, perayaan Gernas BBI/BBWI di Riau berhasil mengumpulkan pemasukan sebesar Rp63 miliar.

Dua UMKM berhasil meraih gelar Juara I, yaitu Kerupuk Lomang dalam kategori kuliner, dan Sakinah by Thiffa Qaisty dalam kategori fasyen. 



(Mediacenter Riau/bts)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

327

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 53 Sedang Proses

Member PPID

411

  • 410 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir