
KSPSI Riau Bersama RRI Pekanbaru Gelar Bazar UMKM Pasar Murah
PEKANBARU - Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Riau menggelar Bazar Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Pasar Murah bekerjasama dengan RRI Pekanbaru selama dua hari, 4-5 April 2024.
Ketua KSPSI Riau, Nursal Tanjung mengatakan, pelaksanaan Bazar UMKM Pasar Murah ini berangkat dari peran dan fungsi organisasi SPSI dan juga harapan kemauan daripada komunitas UMKM SPSI Provinsi Riau dengan komunitas UMKM bersama Paguyuban Kumpulan Keluarga Kisaran Tanjung Balai Batubara Asahan (KKKS).
"Alhamdulillah pada hari ini, tokoh paguyuban Riau Pak Fahri Yasin juga hadir yang turut mendukung pelaksanaan kegiatan ini," katanya.
Dikatakannya, organisasi SPSI juga bermitra dengan BPJS Ketenagakerjaan sehingga mengundang Deputi Direktur BPJAMSOSTEK Wilayah Sumbarriau, Eko Yuyulianda untuk hadir.
"Kegiatan ini menjual bahan pokok yang pasti lebih murah daripada harga pasar dalam rangka membantu masyarakat di bulan suci ramadhan dan menjelang lebaran Idulfitri," ungkapnya.
Sementara itu, Eko Yuyulianda menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan dan pembukaan Bazar UMKM Pasar Murah.
"Kita berharap dan berdoa semoga kegiatan ini berjalan lancar tepat sasaran membawa manfaat bagi seluruh masyarakat Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru dan berkelanjutan karena ini memang pilot project, bukan hanya di tahun ini tapi akan terlaksana juga di tahun-tahun yang mendatang," ucapnya.
"Ini hal yang menarik, karena SPSI maupun dengan masyarakat Kisaran karena kelompok yang mau terlibat berkaitan dengan kegiatan bazar UMKM dan pasar murah. Jadi ini sangat positif untuk membantu masyarakat," ungkapnya.
Pada hari kedua, pelaksanaan bazar UMKM dan pasar murah akan diikuti Bulog Divre Riau Kepri, sehingga masyarakat dihimbau yang ingin mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga dibawah harga pasar agar dapat memanfaatkannya di halaman kantor RRI Pekanbaru Jalan Sudirman Nomor 440 Pekanbaru.