ppid@riau.go.id (0761) 45505
Patuh Penyelenggara Pelayanan Publik, 5 OPD Riau Terima Penghargaan

Patuh Penyelenggara Pelayanan Publik, 5 OPD Riau Terima Penghargaan

  • PPID UTAMA
  • 29 March 2024
  • 94 View

PEKANBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto menyerahkan penghargaan kepada lima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Riau atas kategori kualitas tertinggi kepatuhan penyelenggara pelayanan publik pemerintah daerah 2023 di Kediaman Gubernur Riau, Jumat (29/3/2024).

Sebelum menyerahkan piagam penghargaan tersebut, SF Hariyanto mengucapkan selamat kepada OPD yang menerima penghargaan dan berharap ke depan bisa lebih ditingkatkan.

Selain itu, kepada perangkat daerah yang belum menerima penghargaan, ia mendorong untuk lebih meningkatkan kinerja, khususnya kepatuhan penyelenggara pelayanan publik agar tahun 2024 lebih banyak lagi yang mendapatkan penghargaan.

"Selamat kepada OPD yang menerima penghargaan kategori kualitas tertinggi kepatuhan penyelenggara pelayanan publik pemerintah daerah 2023, semoga menjadi penambah semangat kita untuk lebih baik lagi," kata SF Hariyanto.

Adapun 5 OPD yang menerima penghargaan dari Pj Gubernur Riau yakni Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau, Dinas Sosial, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad.

"Semoga capaian ini menjadi motivasi untuk OPD lainnya agar bisa meraih prestasi yang sama sehingga kepatuhan penyelenggara pelayanan publik di Pemprov Riau semakin bagus kedepannya," ujarnya.

Sebagai informasi, penyerahan 5 piagam penghargaaan kepada OPD Provinsi Riau tersebut bersamaan dengan anugerah kepatuhan penyelenggara pelayanan publik 2023 yang diterima Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dari Ombudsman RI.

Penghargaan yang diraih Pemprov Riau diterima langsung oleh Penjabat Gubernur Riau, SF Hariyanto dan diserahkan oleh Kepala Perwakilan Ombudsman RI di Provinsi Riau, Bambang Pratama.

Anugerah Opini pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2023 yang diterima Pemprov Riau berdasarkan SK ketua Ombudsman RI Nomor 418 tahun 2023 dan ditanda tangani oleh Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih.



(Mediacenter Riau/sam)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

327

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 53 Sedang Proses

Member PPID

411

  • 410 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir