ppid@riau.go.id (0761) 45505
Melalui Bantuan Keuangan Pemprov Riau, Tahun ini 68 Unit RLH Bakal Dibangun di Pekanbaru

Melalui Bantuan Keuangan Pemprov Riau, Tahun ini 68 Unit RLH Bakal Dibangun di Pekanbaru

  • PPID UTAMA
  • 09 February 2024
  • 189 View

PEKANBARU - Dengan memanfaatkan bantuan keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, pemerintah di Pekanbaru akan membangun sebanyak 68 unit rumah layak huni (RLH) tahun ini.

Program RLH ini terus dilakukan karena masih ada rumah warga yang tidak layak huni.

"Pembangunan RLH ini sesuai usulan masyarakat, ini bottom up proses pengajuan pembangunannya," papar Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kota Pekanbaru Mardiansyah dikutip Jumat (9/2/2024).

Ia menjelaskan ada beberapa penerima bantuan RLH yang berasal dari masyarakat yang belum terdaftar. Sehingga tim dari Dinas Perkim Kota Pekanbaru harus melakukan verifikasi terhadap usulan yang diajukan.

"Sebenarnya kita sudah punya database, tinggal kita menentukan prioritas yang mana yang akan didahulukan," ulasnya.

Satu rumah yang jadi prioritas berada di Kecamatan Bina Widya. Rumah itu sempat dikunjungi oleh tim Dinas Perkim Kota Pekanbaru bersama Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun pada awal tahun 2024.

"Ada satu rumah yang sudah masuk dalam database kita, sempat dikunjungi Pak Pj. InsyaAllah dibantu, karena kondisinya memprihatinkan," terangnya.

Pihaknya berupaya agar program RLH ini berlangsung secara merata di seluruh kecamatan Kota Pekanbaru. Ia menegaskan tidak mungkin program RLH ini cuma berlangsung di satu kecamatan saja.

Mardiansyah mengaku kemiskinan berlangsung hampir merata di seluruh kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru. Ia menyebut tidak mungkin program ini berlangsung di lokasi tertentu saja.

"Kita upayakan program RLH ini bisa tersebar di seluruh kecamatan, tidak mungkin fokus di satu wilayah saja," paparnya.

Dirinya menjelaskan bahwa RLH yang dibangun berupa rumah tipe 36 dengan satu kamar mandi. Nilai RLH yang dibangun ada di kisaran Rp 50 juta hingga Rp 75 juta. (MC Riau/bts)



(Mediacenter Riau/bts)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

327

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 53 Sedang Proses

Member PPID

411

  • 410 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir