ppid@riau.go.id (0761) 45505
Kanwil Kemenag Riau Gelar Rapat Evaluasi Implementasi Program REP-MEQR Tahun 2023

Kanwil Kemenag Riau Gelar Rapat Evaluasi Implementasi Program REP-MEQR Tahun 2023

  • PPID UTAMA
  • 07 December 2023
  • 249 View

PEKANBARU--Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau menggelar Rapat evaluasi Program Realizing Educations Promise Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) Tahun 2023.

Plt Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Riau, Muliardi menjelaskan bahwa , program Madrasah Reform adalah program revolusioner yang diluncurkan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI, dengan dukungan penuh dari World Bank.

"Tujuan utamanya adalah meningkatkan kualitas pendidikan madrasah di seluruh Indonesia,"ujarnya, Kamis (7/12/2023).

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa, Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai dengan amanat dan cita-cita kemerdekaan bangsa Indonesia yang tertuang dalam pembukaan UUD 1945. Salah satu langkah Kemenag dalam mewujudkan hal tersebut, adalah melalui implementasi program REP-MEQR.

Dalam prosesnya, proyek REP-MEQR dikelola oleh organisasi manajemen pengendali teknis, yang selanjutnya disebut sebagai PCU di tingkat provinsi dan DCU di tingkat kabupaten dan kota. Proyek ini dilaksanakan dalam waktu lima tahun, dimulai pada awal tahun 2020 dan akan berakhir pada tahun 2024.

Ia juga menambahkan bahwa program dari REP-MEQR yang dilaksanakan terdiri dari 4 komponen, yaitu:1. Komponen e- RKAM, yang berupa Rencana Kerja dan Anggaran madrasah berbasis elektronik yang berfokus pada bantuan kinerja dan bantuan afirmasi, 2. Komponen AKMI (Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia), yang dilaksanakan mulai dari jenjang MI, dan piloting pada tingkat MTs dan MA, melalui sistem online, yang kemudian hasilnya dapat menjadi penentu kebijakan dalam memperbaiki mutu madrasah, 3. Komponen PKB ( Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan),4. Komponen EMIS (Education Management Information System)

“Semua komponen tersebut adalah upaya dalam meningkatkan mutu di madrasah, serta program ini berfokus pada peningkatan kemampuan dari Kepala Madrasah, Pengawas, dan Guru dalam kinerja untuk kemajuan madrasah,” ungkap Muliardi.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri oleh 106 orang dari perwakilan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Riau, Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota, dan seluruh Kepala Madrasah Aliyah/Tsanawiyah Negeri se-Provinsi Riau. Materi pada kegiatan ini disampaikan langsung oleh Muliardi selaku Plt. Kakanwil Kemenag Riau yang juga sekaligus sebagai Ketua PCU REP-MEQR dan 4 orang koordinator dari masing-masing komponen.

 

 



(Mediacenter Riau/mlb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

IR. S. F. HARIYANTO M. T.,

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Indra, SE., MM

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

611

  • 260 Tersedia Setiap Saat
  • 301 Berkala
  • 44 Serta Merta
  • 6 Dikecualikan

Permohonan Informasi

327

  • 93 Selesai
  • 181 Ditolak
  • 53 Sedang Proses

Member PPID

411

  • 410 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir