ppid@riau.go.id (0761) 45505

Riau Telah Miliki 43 Sekolah Menengah Kejuruan Pusat Keunggulan

  • PPID UTAMA
  • 18 November 2023
  • 635 View

PEKANBARU - Plt Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn), Edy Natar Nasution mengungkapkan bahwa Provinsi Riau saat ini telah memiliki Sekolah Menengah Kejuruan pusat keunggulan sebanyak 43 Sekolah yang ada di Kabupaten/Kota se Provinsi Riau.

Katanya, bahkan Pemprov Riau telah bekerja sama dengan perusahaan besar, menengah dan kecil serta juga telah bekerja sama dengan berbagai perguruan tinggi termasuk Perguruan Tinggi Vokasi.

"Provinsi Riau saat ini telah memiliki Sekolah Menengah Kejuruan pusat keunggulan sebanyak 43 Sekolah," kata Edy Nasution di Gedung Daerah Balai Serindit, Jumat (17/11/2023) malam.

"Semua itu bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dari stakeholder terkait, untuk mencetak tenaga kerja tamatan Sekolah Menengah Kejuruan berkualitas," tambahnya

Tambahnya, tak hanya berkualitas namun juga sesuai dengan kebutuhan dunia industri, dunia kerja dan dunia usaha sesuai Peraturan Presiden Nomor 68 tahun 2022 tentang Pendidikan Vokasi.

Dijelaskannya bahwa Peraturan Presiden ini mengatur mengenai revitalisasi pendidikan vokasi dan pelatihan vokasi yang dilakukan dengan tujuan antara lain untuk meningkatkan akses, mutu, dan relevansi penyelenggaraan pendidikan Vokasi dan pelatihan Vokasi sesuai dengan kebutuhan pasar kerja.

"Kemudian membekali sumber daya manusia atau tenaga kerja dengan kompetensi untuk bekerja dan berwirausaha," jelasnya

Adapun ruang lingkup Perpres ini meliputi kebutuhan sumber daya manusia/tenaga kerja kompeten, penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan Vokasi, penyelarasan pendidikan dan pelatihan Vokasi.

Kemudian penjaminan mutu pendidikan dan pelatihan Vokasi, koordinasi pendidikan dan pelatihan Vokasi, peran Pemerintah Daerah, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan dan pendanaan.

Sebagai informasi, Perpres Nomor 68 tahun 2022 tentang Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi bertujuan untuk menyiapkan SDM kompeten, produktif, dan berdaya saing untuk menyiapkan untuk menyongsong Indonesia Emas 2045.

Dengan diterbitkannya peraturan tersebut, pemerintah mengambil langkah untuk melakukan perubahan mendasar dan menyeluruh terhadap pendidikan dan pelatihan vokasi.

Maksud perubahan itu adalah agar program pendidikan dan pelatihan vokasi menghasilkan luaran/tenaga kerja yang dipastikan selaras dengan kebutuhan industri dan juga mampu berkembang menjadi pengusaha mandiri.

Peraturan ini juga mengamanatkan kepada pemerintah, Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) untuk bersama-sama memikul tanggung jawab menyiapkan SDM tenaga kerja Indonesia yang berkualitas.

Adapun revitalisasi pendidikan vokasi yang diinginkan berupa transformasi paradigma pendidikan vokasi dari yang sebelumnya bersifat supply oriented menjadi demand oriented sehingga lulusan pendidikan vokasi benar-benar mampu menjawab kebutuhan dunia kerja dan masyarakat.



(Mediacenter Riau/sam)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

721

  • 286 Tersedia Setiap Saat
  • 376 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 9 Dikecualikan

Permohonan Informasi

418

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 88 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store