
Pemprov Riau Dukung Bhayangkara Run
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menyambut baik event lari yang digelar oleh Kepolisian Daerah (Polda) Riau. Perlombaan yang bertajuk Riau Bhayangkara Run tersebut akan berlangsung pada 6 Agustus di Kota Pekanbaru.
Kepala Dispora Riau, Boby Rachmat mengatakan kegiatan tersebut dapat menjadi suatu ajang promosi sekaligus meingkatkan perputaran ekonomi pelaku usaha di Provinsi Riau. Oleh karna itu, Pemprov Riau sangat mendukung agenda olahraga dari Polda Riau ini.
“ Ya kita tentunya menyambut baik kegiatan ini. Dengan adanya bhayangkara run ini kita berharap nanti para runner yang hadir juga dapat berlomba dengan nyaman dan menikmati suasana kota Pekanbaru. Seperti yang disampaiakan pak Kapolda bahwa ini tujuannya adalah untuk kembali meningkatkan ekonomi yang ada di Provinsi Riau,” kata Boby di Gedung Serindit, Kota Pekanbaru, Sabtu (05/08/2023) malam.
Dijelaskan, adanya Riau Bhayangkara Run tentunya memberi dampak baik kepada jasa penginapan, transportasi, dan pelaku UMKM. Dengan begitu, dia berharap masyarakat juga dapat mendukung serta menyukseskan event olahraga terbesar di bumi lancang kuning.
“Ini salah satu event besar yang diadakan di Riau khususnya di kota Pekanbaru. Jadi kita sebagai masyarakat harus menyambut baik, mendukung kegiatan ini besok ya. Kalau ada mungkin hal-hal seperti pengalihan arus lalu lintas, kita harap dapat memakluminya,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menerangkan akan ada sebanyak 2000 pelari yang mengikuti kegiatan ini, peserta terbagi dari luar daerah dan dalam Provinsi Riau. Sehingga, Riau Bhayangkara Run tersebut akan dapat memberikan peningkatan ekonomi melalui sektor wisata, penginapan, kuliner, dan lainnya.
“Event ini bukan hanya untuk kita berlomba, tetapi event ini banyak domino efeknya salah satunya mungkin kita gembira. Tetapi ada juga yang lebih penting, kita ingin Provinsi Riau ini geliat ekonominya semakin baik. Bayangkan dari Jakarta ada hampir 1.000 Runner grup dari luar provinsi Riau yang menaiki pesawat, airport kita saja sudah berapa dampaknya,” terangnya.
Kapolda Iqbal menceritakan saat ini tempat penginapan, perbelanjaan, dan kuliner di Kota Pekanbaru sudah banyak di datangi oleh para peserta. Dengan begitu, menurutnya tugas Kepolisian bukan hanya menjadi penegak hukum tetapi juga ingin berperan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Ini domino efeknya sangat luar biasa. Kepolisian Daerah Riau ikut mengambil peran, karena penting bagi kami bahwa stabilitas keamanan itu bukan hanya tugas-tugas kami di dalam lingkup seperti patroli melakukan penegakan hukum. Tetapi kami ingin membantu pemerintah provinsi Riau Pemerintah kabupaten/kota untuk mengembangkan ekonomi,” ujarnya.
“Sehingga, ketika ekonomi baik. Kesejahteraan meningkat kami akan lebih happy dan kami tahu itu akan membuat efek yang positif untuk kedepan nantinya,” pungkas Kapolda Iqbal.
Sebagai informasi, terbagi tiga kategori dalam event Riau Bhayangkara Run. Yaitu kategori 5 kilometer (K) sebanyak 1.000 peserta, kemudian 10 K diikuti 800 peserta, dan kategori 21 K sebanyak 200 peserta. Kemudian, total hadiah dari event itu mencapai Rp195 juta.
(Mediacenter Riau/bib)