ppid@riau.go.id (0761) 45505

GSSB ke 138 di Masjid Al Hidayah Perawang, Ini Yang Disampaikan Wagubri

  • PPID UTAMA
  • 29 July 2023
  • 634 View

SIAK - Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Brigjen TNI (purn) Edy Natar Nasution kembali melanjutkan dakwahnya melalui Gerakan Shalat Subuh Berjamaah (GSSB) ke Masjid Al-Hidayah Perawang, Kabupaten Siak, Sabtu (29/7/2023).

Wagubri Edy bersama tim GSSB telah menyampaikan syiar agama tersebut sebanyak 138 kali dilakukan pada sejumlah kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Riau.

Dalam tausiahnya, Mantan Danrem 031/WB itu mengatakan, bahwasanya orang-orang yang mampu menggerakan dirinya untuk melangkahkan kaki ke masjid merupakan manusia yang beruntung. Sebab, menurutnya tidak semua umat di berikan kesempatan sehingga bisa hadir di tempat yang mulia ini dan di waktu yang mulia ini.

"Hari ini kita berada di hari kesebelas Bulan Muharram, artinya Bulan pertama di tahun Hijriah. Ada saudara kita yang baru menghadapi tahun baru beberapa hari, namun sudah dipanggil Allah. Kita pun Tidak tau kapan dipanggil," kata Wagubri Edy Natar Nasution.

"Oleh karena itu, layaknya ketika kita diberikan kesempatan oleh Allah SWT masih mendapatkan menikmati tahun baru ini, maka harusnya kita banyak melakukan ibadah, melakukan puasa dan intropeksi diri," ujarnya.

Wagubri Edy Natar Nasution juga menyampaikan, bahwasanya GSSB yang digaungkan Pemprov Riau ini bukan hanya perihal dakwah ataupun ajakan semata, akan tetapi bentuk pertanggungjawaban (gubernur dan wakil gubernur) selaku pemimpin kepada Allah SWT.

"GSSB ini adalah gerakan mengajak ummat kepada ketakwaan, tugas dan kewajiban untuk menyampaikan kebaikan. Dari setiap pemimpin itu akan dimintai pertanggungjawabannya sesuai dengan levelnya. Minimal kita ini pemimpin baru keluarga kita, pemimpin bagi diri kita untuk mengendalikan hawa nafsu yang ada di dalam diri kita," ungkap Wagubri Edy Natar Nasution.

Oleh karena itu, Ia berharap GSSB Provinsi Riau dapat membawa kebaikan bersama untuk seluruh masyarakat, tak hanya sebagai pengingat tapi juga pendorong agar lebih semangat melaksanakan kebaikan-kebaikan.

"Semoga kita yang berjamaah di masjid ini nantinya tak hanya berkumpul di dunia namun juga di akhirat dalam surganya Allah," harapnya.

"Karna kita tidak tahu amalan mana yang nantinya akan mengantarkan kita ke surganya Allah, maka dari itu mari terus berbuat kebaikan," sebut Wagubri Edy Natar Nasution.

Sementara itu, Camat Tualang Mursal mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution telah menyempatkan hadir di Masjid Al-Hidayah Perawang Kecamatan Tualang ini.

"Alhamdulillah di Kecamatan Tualang ini sudah dua kali Bapak Wakil Gubernur melakukan kegiatan GSSB ini. Mudah mudahan dengan kehadiran tim GSSB juga dapat memberikan komisi bagi kami di Kecamatan Tualang," ucap Mursal.

"Kedepannya juga semoga kegiatan GSSB ini tetap berjalan dan bertambah banyak masjid yang akan dikunjungi oleh pemimpin daerah kita ini," pintanya

Sebagai informasi, Forum Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Provinsi Riau ini melibatkan banyak pihak, mulai dari pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan sebagainya dengan tujuan mengajak pada kebaikan.

Turut hadir saat GSSB, Zulhusni Domo yang menjabat sebagai ketua harian Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau, Wakil ketua DPRD Kabupaten Siak, Anggota Dewan Kabupaten Siak dan jamaah.

Pada kegiatan GSSB tersebut juga dilakukan pemasangan rompi GSSB oleh Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution kepada Camat Tualang dan foto bersama



(Mediacenter Riau/nb)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

428

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 92 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store