ppid@riau.go.id (0761) 45505

Gubri Syamsuar Salurkan Bantuan di Kabupaten Bengkalis

  • PPID UTAMA
  • 17 April 2023
  • 651 View

BENGKALIS - Dalam rangkaian agenda Safari Ramadan 1444 Hijriyah Pemerintahan Provinsi Riau, Gubernur Riau Syamsuar menyalurkan sejumlah bantuan di Kabupaten Bengkalis. 

Adapun bantuan yang disalurkan di antaranya, bantuan pembangunan untuk 5 masjid, bantuan untuk program pengentasan kemiskinan ekstrem, dan bantuan ternak sapi untuk sejumlah kelompok tani di kabupaten tersebut. 

Demikian Disampaikan Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar saat melakukan Safari Ramadan di Masjid Jamik Kelapapati, Jalan Kelapapati Laut, Bengkalis, Riau, pada Senin (17/4/2023).

"Hari ini kami serahkan bantuan pembangunan kepada lima masjid," ucap Syamsuar.

Adapun masjid yang menerima bantuan pembangunan yakni Masjid Raudhotul Jannah, Masjid Jamik Kelapapati. Kemudian, Masjid Nurul Huda, Masjid Baitul Ibadah, serta Musollah Al Ikhlas. Masing-masing masjid/musholla mendapatkan bantuan sebesar Rp25 juta.

Pada kesempatan tersebut, diserahkan pula bantuan dari Baznas Riau untuk 1.000 warga miskin ekstrim sebesar Rp500 juta.

Sesuai dengan arahan Presiden RI, Joko Widodo yang menargetkan kemiskinan ekstrem menjadi 0 persen pada 2024, maka Gubri Syamsuar meminta bantuan tersebut diserahkan dengan tepat sasaran kepada miskin ekstrem atau masyarakat fakir.

"Jadi diharapkan bantuan tersebut tepat sasaran kepada masyarakat miskin ekstrem," ujarnya

Lalu, penyerahan bantuan lainnya berupa bantuan sapi ternak kepada 6 kelompok tani dengan jumlah 42 ekor sapi. Serta bantuan BPJS ketenagakerjaan yang diterima oleh ahli waris senilai Rp98.800.000 dan kado dai untuk 20 dai senilai Rp20 juta.

Wakil Bupati Bengkalis, Bagus Santoso sampaikan ungkapan terima kasih terkait dengan bantuan yang disalurkan oleh Pemprov Riau kepada Kabupaten Bengkalis.

"Terima kasih kepada Gubernur Riau dengan berbagai bantuan yang diserahkan kepada kami, dan selamat datang di Kabupaten Bengkalis," ujarnya.

"Sesuai arahan pak gub, bantuan akan diserahkan kepada yang berhak menerimanya," tandasnya.



(Mediacenter Riau/Alw)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

428

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 92 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store