ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kabar Baik, Pelita Air Service Buka Rute Penerbangan Jakarta - Pekanbaru

  • PPID UTAMA
  • 04 April 2023
  • 602 View

PEKANBARU - Maskapai penerbangan plat merah PT Pelita Air Service (PAS) membuka rute penerbangan tujuan Jakarta ke Pekanbatu dan rute sebaliknya. Penerbangan perdana rute tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 12 April 2023.

Demikian disampaikan Loyalty & Ancillary Revenue, PT PAS, Erlangga Aprianto saat menemui Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar di ruang VIP Lancang Kuning, Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, pada Selasa, (4/4/2023).

Dalam pertemuan tersebut, Gubri Syamsuar didampingi Kepala Dinas Pariwisata Riau, Roni Rakhmat dan Kepala Dinas Perhubungan, Andi Yanto.

"Pada 12 April 2023 mendatang, Pelita Air Service membuka rute penerbangan dari Jakarta - Pekanbaru (CGK-PKU) pulang pergi," ucap Erlangga Aprianto. 

Dikatakan dia, adanya rute penerbangan tersebut, diharapkan tidak hanya membuka konektifitas antara Ibu Kota Negara dengan Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Namun, diharapkan mampu menambah capacity share, khususnya saat musim lebaran. 

"Sehingga kebutuhan atau demand penumpang yang ingin mudik ke Provinsi Riau ataupun yang ingin kembali ke Jakarta atau pulau Jawa itu dapat terpenuhi," jelasnya.

Manyikapi hal ini, Gubri Syamsuar menyambut baik rencana bisinis Pelita Air Service yang membuka rute penerbangan ke Bumi Lancang Kuning.  Ia berharap rute penerbangan ini bisa memberikan pilihan maskapai penerbangan bagi penumpang, bermanfaat untuk masyarakat, dan pelaku bisnis di Riau. 

"Informasi rute penerbangan ini sudah disebarkan ke media-media, semoga tentunya ini dapat bermanfaat bagi pelaku usaha agar bisa meningkatkan potensi bisnisnya. Dan bermanfaat juga bagi warga Riau yang ingin berangkat ke Jakarta maupun sebaliknya," ucapnya. 

Sebagai informasi, saat ini PT PAS telah menambah armada baru pesawat Airbus A320 untuk memperkuat bisnis penerbangan komersial berjadwalnya atau scheduled flight. 

Dengan kedatangan armada baru tersebut, saat ini Pelita Air telah memiliki 5 pesawat Airbus A320 dari rencana total 18 pesawat Airbus A320 tahun ini.

Kehadiran armada ke 5 Pelita Air ini melengkapi kehadiran armada sebelumnya yang sudah hadir sejak April 2022. Untuk armada pertama dan kedua, disusul Agustus di tahun yang sama untuk armada ke 3, dan Februari 2023 untuk armada ke 4.



(Mediacenter Riau/Alw)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

428

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 92 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store