Riau Masih Tertinggi Tingkat Kesembuhan Covid-19 Di Indonesia
PEKANBARU- Dalam sepekan ini, nama Provinsi Riau berada pada urutan pertama di Indonesia sebagai daerah tertinggi tingkat kesembuhan pada pandemi Covid-19.
"Alhamdulillah, hari ini dan sejak sepekan lalu tingkat kesembuhan Covid-19, Provinsi Riau paling tertinggi," kata Kadis Kominfo dan Statistik Riau Chairul Riski, Ahad (14/6/2020).
Tingkat kesembuhan terhadap percepatan penanganan Covid-19, jelas Riski, sebesar 87,20 persen. Di bawah Riau ada nama Kalimatan Utara dengan tingkat kesembuhan 80,59 persen.
"Biasanya tingkat kesembuhan di bawah Provinsi Riau adalah Aceh, tapi hari ini sesuai data yang kita terime Aceh para urutan ke-5," ucap Riski.
Untuk perkembangan kasus Covid-19 di Riau pada hari ini Ahad (14/6/2020), kata Riski, seperti yang telah dirilis
Tim Percepatan Penanganan Gugus Covid-19 Riau, tidak terdapat penambahan
kasus Covid-19 di Riau.
Total positif 125 kasus dengan rincian 10 dirawat, 109 sehat dan sudah dipulangkan, dan 6 meninggal dunia.
Sedangkan PDP yang masih dirawat berjumlah 71 pasien, PDP negatif covid-19 dan dipulangkan berjumlah 1.379 orang, dan PDP meninggal dunia berjumlah 169 orang. Total PDP berjumlah 1.619 orang.
Sementara ODP dalam pemantauan berjumlah 3.742 orang, ODP sudah selesai pemantauan berjumlah 69.751 orang. (MCR/boy)