ppid@riau.go.id (0761) 45505

Ramai Pengunjung, Omset Pelaku UMKM di Riau Expo 2022 Naik

  • PPID UTAMA
  • 26 November 2022
  • 943 View

 

PEKANBARU- Riau Expo 2022 yang dilaksanakan di lapangan Purna MTQ Pekanbaru, sejak 22 hingga 26 November 2022, mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Pasalnya, selain menampilkan stand dinas-dinas serta perusahaan di Riau, pada iven ini juga ikut melibatkan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Ramainya masyarakat yang berkunjung ke Riau Expo tahun ini, juga berdampak pada peningkatan omset para pelaku UMKM. Bahkan, kenaikan omset para pelaku UMKM bisa melebihi 100 persen.

Seperti yang disampaikan oleh Randi, pelaku UMKM yang menjual kerajinan tangan pada Riau Expo tahun ini. Diakuinya, selama berjualan di Riau Expo, omsetnya naik tajam.

"Alhamdulillah, masyarakat ramai yang datang berkunjung dan juga berbelanja. Omset saya naik," kata Randi. 

Menurut Randi, dalam sehari ia mampu meraih omset hingga rata-rata Rp1 juta. Dengan menjual barang kerajinan tangan seperti tempat tisu, sendok nasi dari tempurung, tempat pena hingga tanjak.

"Omsetnya setiap hari kira-kira Rp1 juta, kalau berjualan diluar Riau Expo sangat jauh. Paling hanya laku satu atau dua buah saja," ujarnya.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Riau, Helmi D mengatakan, pada iven Riau Expo tahun ini pihaknya sengaja melaksanakan di area terbuka yakni lapangan Purna MTQ Pekanbaru. Hal ini juga agar banyak pelaku UMKM yang terlibat.

"Sebelumnya kami laksanakan di gedung, tahun ini dilapangan terbuka, tujuannya agar masyarakat dan pelaku UMKM bisa banyak yang terlibat. Dengan demikian, ekonomi Riau diharapkan bisa semakin bangkit," katanya. 



(Mediacenter Riau/ms)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

M. JOB KURNIAWAN, AP, M.Si

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

429

  • 140 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 91 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store