ppid@riau.go.id (0761) 45505

Sudah Tiga Kabupaten Kota, Bantuan STB Selanjutnya untuk Warga Pekanbaru dan Kampar

  • PPID UTAMA
  • 06 November 2022
  • 913 View

PEKANBARU - Bantuan alat Set Top Box (STB) untuk mendukung program TV digital di Provinsi Riau belum berjalan maksimal. Sejauh ini baru tiga kabupaten kota yang sudah mendapatkan bantuan set top box dari Kementerian Kominfo.

Tiga kabupaten kota yang dimaksud adalah, Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Meranti. Total alat yang sudah disalurkan untuk warga kurang mampu sebanyak 12 ribu unit per kabupaten kota. 

"Untuk tahap kedua ini diperuntukkan bagi warga di Kota Pekanbaru dan Kampar. Tapi disalurkannya bertahap. Dari target 8.000 unit, yang sudah diberikan ke masyarakat kalau tidak salah baru sekitar 500. Masih ada 7500 lagi yang belum disalurkan," kata Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Provinsi Riau, Erisman Yahya, Minggu (6/11/2022).

Erisman mengungkapkan program peralihan tv analog ke digital ini merupakan program dari Kementrian Kominfo. Sehingga penyaluran bantuan alat set top box ini juga sepenuhnya menjadi kewenangan Kementerian.

"Kita didaerah kurang begitu dilibatkan, tapi kalau ada permintaan bantuan dari kementerian di daerah kita bantu support," ujarnya.

Termasuk untuk penerimaan bantuan alat ini juga ditetapkan oleh kementerian Kominfo dengan berpedoman terhadap data dari Kementrian Sosial. Sehingga warga yang mendapatkan bantuan alat untuk tv digital ini adalah warga kurang mampu yang tercatat dalam PKH.

"Iya, itu data penerima nya diambil dari Kementrian Sosial," ujar Erisman membenarkan. 



(Mediacenter Riau/sa)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

M. JOB KURNIAWAN, AP, M.Si

Pj. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

800

  • 298 Tersedia Setiap Saat
  • 442 Berkala
  • 50 Serta Merta
  • 10 Dikecualikan

Permohonan Informasi

429

  • 139 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 92 Sedang Proses

Member PPID

479

  • 478 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store