Gubernur Riau Datangi Operasi Pasar Murah, Begini Komentar Warga
PEKANBARU - Pemprov Riau melakukan operasi pasar murah. Kegiatan ini digelar di Kandis, Kabupaten Siak, Riau pada Jumat (19/8). Aksi nyata tersebut dilakukan Gubernur Riau Syamsuar sesuai sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menurunkan inflasi di daerah itu.
“Kita hari ini mengadakan operasi pasar. Insha Allah nanti juga menyusul di daerah lainnya. Ini dalam rangka menurunkan inflasi,” ujar Syamsuar, usai meninjau operasi pasar bersama Bupati Siak, Alfredi, dan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UMKM, Taufik OH.
Pada kesempatan tersebut, Syamsuar juga mengajak masyarakat Riau untuk bisa secara bersama menanam cabai di halaman rumah, maupun di ladang-ladang dan perkebunan.
Menurut dia, semakin banyaknya warga yang menanam cabai, maka akan meringankan beban masyarakat yang saat ini membeli cabai dengan harga cukup tinggi.
“Jadi dengan menanam kita harapkan bisa menurunkan harga kebutuhan pangan dan juga kita harapkan menurunkan inflasi, sesuai arahan Presiden,” kata Syamsuar.
Sementara itu, salah seorang warga Kandis, Hafizah bersyukur dengan adanya operasi pasar murah di daerah tersebut. Karena harga bahan pokok terutama cabai dalam beberapa bulan ini melonjak tajam. Harga cabai per kilogram di pasar mencapai Rp75 ribu.
“Alhamdulillah, ada operasi pasar dan pasar murah. Saya beli dua kilogram lumayan bisa untuk stok. Harga di sini Rp65 ribu [1kg]. Kalau di pasar bisa mencapai Rp72 ribu sekilonya. Mudah-mudahan terus berlanjut pasar murah ini,” katanya.
Operasi pasar dan pasar murah tersebut tidak hanya menjual cabai. Namun, juga ada beras, minyak goreng, gula, sayur-sayuran, telur, dan bahan pokok lainnya, dijual di bawah harga pasar.
(Mediacenter Riau/ji)