ppid@riau.go.id (0761) 45505

Antisipasi Lakalantas, Dishub Riau akan Pasang Rambu Peringatan di Jalur Mudik

  • PPID UTAMA
  • 20 April 2022
  • 748 View

PEKANBARU - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Riau bersama Ditlantas Polda Riau dan Jasa Raharja akan memasang rambu peringatan di daerah rawan kecelakaan lalu lintas (Lakalantas). 

Pemasangan rambu-rambu peringatan tersebut dalam mengantisipasi kecelakaan selama mudik Lebaran tahun 2022 di wilayah Provinsi Riau.

"Untuk mengantisipasi kecelakaan lalu lintas, kita nanti bersama Ditlantas dan Jasa Raharja akan memasang rambu peringatan rawan lalu lintas di jalur mudik Lebaran," kata Kepala Dishub Provinsi Riau, Andi Yanto, Rabu (20/4/2022) di Pekanbaru. 

Andi Yanto mengatakan, pemasangan rambu peringatan tidak hanya dipasang di daerah rawan kecelakaan. Namun juga di daerah rawan longsor, jalan rusak dan gelombang. 

"Itu upaya kita menekan angka kecalakaan lalu lintas saat mudik Lebaran. Nanti secepatnya kita pasang rambu peringatan lalu lintas berupa spanduk, agar pengendara dapat berhati-hati dan waspada saat perjalanan mudik," terangnya. 

Disinggung berapa titik spanduk rambu  peringatan lalu lintas yang akan dipasang di jalur mudik, Andi Yanto belum bisa memastikan berapa banyaknya. 

"Itu nanti, belum bisa dipastikan, karena ini gabung dengan Ditlantas Polda Riau dan Jasa Raharja. Yang jelas ada kita pasang nanti jelang mudik Lebaran," tutupnya.

Untuk diketahui jalur mudik di Riau terdapat empat jalan lintas, yakni jalan lintas Riau-Sumatera Barat via Kabupaten Kampar dan via Kabupaten Kuantan Singingi. Lalu, Jalan lintas Riau-Sumatera Utara meliputi Kabupaten Siak, Bengkalis dan Rokan Hilir. Kemudian, jalan lintas Riau-Jambi melalui Kabupaten Pelalawan, Indragiri Hulu, dan Indragiri Hilir. 4 jalur mudik Riau tersebut, melalui jalur utara, jalut barat, jalur timur dan jalur selatan.

Salah satu indikator penentuan titik rawan adalah karena kondisi jalan yang memiliki radius pendek dan jarak pandang pendek akibat tepiannya banyak semak belukar. Paling banyak di pintu barat jalur lintas Riau–Sumatera Barat, rawan kecelakaan karena permukaan jalanya banyak berbelok-belok, banyak jalan lurus mendaki, tebing-tebing batu yang rawan longsor ketika hujan



(Mediacenter Riau/amn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

396

  • 124 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 83 Sedang Proses

Member PPID

462

  • 461 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store