ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pasca dinyatakan COVID-19, Media Sosial Gubri dibanjiri doa dari Pelaku Ekraf hingga Kepala daerah

  • PPID UTAMA
  • 18 February 2022
  • 624 View

PEKANBARU - Pasca dinyatakan kembali positif COVID-19, akun instagram @syamsuar.official milik Gubernur Riau (Gubri) Drs H Syamsuar MSi dibanjiri doa kesembuhan. 

Hingga berita ini dirilis, Jumat (18/02/2022) malam, unggahan yang menginformasikan langsung dirinya kembali terpapar virus covid-19 itu sudah ditonton 17 ribu lebih dan mendapat 1.221 like dan 157 komentar berisi doa dan dukungan dari warganet.

Seperti salah satu komentar dari akun putrariauperdana menulis “Lekas sembuh Bapak Gubernur yang kami cintai” disambut dengan “Insyaallah atas ijin Allah, bapak akan kembali pulih seperti sedia kala. Semangat Pak Gubri, doa kami selalu menyertai Bapak” dari warganet dengan nama akun wattygerissita.

Selain itu, sosok Gubernur yang dikenal dekat dengan para pelaku ekonomi kreatif ini pun mendapat dukungan penuh dari pelaku ekraf, terlihat ada dewisibijigetahbranch yang selalu didukung oleh Gubri hingga meraih penghargaan Best Award Virtual dengan Presiden RI 2020. Selain mendo’akan, beliau juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Gubri selama ini.

Di Story Instagram turut terlihat Gilby sang Dai Cilik yang membacakan doa agar Gubernur Riau lekas pulih kembali. Dan tak kalah menarik, anak-anak muda asal Riau dari righthand entertainment yang telah sukses di Ibu kota turut mengirimkan vidio dukungannya.

Dari kalangan pejabat dan kepala daerah, tampak akun Bupati Rokan Hilir afrizalsintong_ dan Wali kota Dumai h.paisal_official juga turut memberikan semangat serta mengaminkan doa.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Gubernur Riau (Gubri) Drs H Syamsuar MSi kembali terkonfirmasi positif virus Covid 19 dengan gejala ringan. Informasi ini juga secara resmi diumumkan oleh Juru Bicara Satgas Covid 19 Riau dr. Surya Fajar bertempat di kediaman Gubernur Riau, Kamis (17/02/2022).

Dalam pengumumumannya disebutkan kondisi Gubri dalam keadaan stabil; dan hasil pemeriksaan menyeluruh yang telah dilakukan oleh tim dokter RSUD Arifin Achmad Pekanbaru menunjukkan bahwa semua organ berfungsi dengan normal.

“Hasil rontgen terhadap paru-paru dan pemeriksaan labor menunjukkan semua berfungsi normal,” terang dokter spesialis paru itu. 

Menurut Gubri, salah satu faktor yang menyebabkan beliau hanya mendapat gejala ringan adalah karena sudah mendapat vaksin booster atau dosis ketiga.

“Alhamdulillah kondisi saya stabil, ini tentunya juga karena saya telah mendapat vaksin booster beberapa waktu lalu,” ucap Gubri.

Hingga saat ini capaian Vaksinasi di Provinsi Riau telah mencapai 90% lebih untuk dosis pertama. Sementara untuk dosis kedua dan ketiga (booster) terus digesa, termasuk vaksin untuk anak-anak. Selain mengikuti vaksinasi, masyarakat juga dihimbau untuk tetap melaksanakan Protokol Kesehatan yang ketat dikarenakan ada lonjakan kasus covid-19 varian Omicron di Pulau Jawa dan Bali. 



(Mediacenter Riau/pr)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

396

  • 124 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 83 Sedang Proses

Member PPID

462

  • 461 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store