ppid@riau.go.id (0761) 45505

Pimpin Rakor Pengendalian Inflasi, Begini Arahan Sekjen Kemendagri

  • PPID UTAMA
  • 05 May 2025
  • 32 View

JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Tomsi Tohir kembali memimpin rapat koordinasi (rakor) pengendalian inflasi rutin bersama pemerintah daerah se Indonesia, disiarkan melalui YouTube Kemendagri, Senin (5/5/25). 

Dalam arahannya Tomsi Tohir menyampaikan bahwa dalam upaya pengendalian inflasi memerlukan usaha dan kebijakan yang dampaknya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. 

Untuk itu, dia mengimbau kepada Pemda untuk melaporkan bagaimana kondisi inflasi di wilayahnya masing-masing, serta menyampaikan bagaimana upaya yang dilakukan untuk menekan inflasi

"Kita melaksanakan rakor inflasi hari Senin pertama di bulan Mei. Tentunya setiap awal bulan kita akan menyimak berkaitan dengan angka inflasi bulan lalu. Seperti biasa, bapak ibu sekalian kami berharap untuk daerah yang tinggi inflasinya ataupun Indeks Perkembangan Harga untuk bisa menjelaskan upaya yang sudah dilakukan serta kesulitan yang dihadapi," ujarnya. 

Selanjutnya, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini, melaporkan secara nasional inflasi bulan ke bulan April 2025 terhadap Maret 2025 sebesar 1,17 persen, dan inflasi tahun ke tahun sebesar 1,95 persen, serta inflasi tahun kalender April 2025 terhadap Desember 2024 sebesar 1,56 persen. 

Pudji Ismartini menambahkan inflasi April 2025 lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya, namun lebih tinggi jika dibandingkan dengan April 2024 lalu, dan inflasi tahunan lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya namun lebih rendah dibandingkan April 2024 

Secara bulan ke bulan jelas dia, pada April 2025 terjadi inflasi pada sektor perumahan, air, listrik, dan Bahan Bakar Minyak Rumah Tangga sebesar 6,60 persen dengan andil inflasi 0,98 persen. 

Kemudian, inflasi juga terjadi pada sektor perawatan pribadi, dan jasa lainnya yakni karena terjadi kenaikan harga emas, dengan angka inflasi 2,46 persen, atau mengalami andil inflasi sebesar 0,16 persen. 

"Secara Years on Years, sektor makanan, minuman dan tembakau mengalami inflasi 2,17 persen atau mengalami andil inflasi 0,54 persen. Kemudian sektor perawatan pribadi, dan jasa lainnya  juga mengalami inflasi 9,93 persen atau dengan andil inflasi 0,62 persen," ujar dia. 

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS mengungkapkan, secara bulan ke bulan April 2025, 145 kabupaten/kota mengalami inflasi dan lima kabupaten/kota mengalami deflasi. 

Untuk di Pulau Sumatra, Inflasi tertinggi bulan ke bulan terjadi di Kabupaten Aceh Tengah sebesar 2,15 persen, Kabupaten Kerinci 2,01 persen dan Kabupaten Karimun 1,97 persen. 

Sedangkan di Wilayah Jawa, inflasi tertinggi terjadi di Kabupaten Gunungkidul sebesar 1,79 persen, Kudus 1,63 persen, dan Kabupaten Rembang 1,63 persen. 

"Untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, inflasi tertinggi terjadi di Kota Bima sebesar 1,10 persen, Kabupaten Tabanan 1,09 dan Singraja 0,80 persen," ucapnya. 

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS menambahkan, inflasi tertinggi di Pulau Kalimantan terjadi di Kota Banjarmasin sebesar 1,35 persen, lalu di Tanjung 1,28 persen dan Kota Pontianak 1,24 persen. 

Untuk di Sulawesi, inflasi tertinggi terjadi di Kabupaten Tolitoli sebesar 2,27 persen, Kabupaten Kolaka 1,95 persen, dan Luwuk 1,92 persen. 

"Sedangkan inflasi tertinggi di wilayah Papua - Maluku terjadi di Kabupaten Nabire 1,73 persen, Kabupaten Sorong 1,65 persen,  dan Kota Ternate 1,61 persen," ucapnya.



(Mediacenter Riau/ip)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

703

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 368 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

417

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 87 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store