ppid@riau.go.id (0761) 45505

Gubri Abdul Wahid Kenang Masa Kuliah Penuh Perjuangan di UIN Suska

  • PPID UTAMA
  • 22 April 2025
  • 43 View

Pekanbaru – Gubernur Riau, Abdul Wahid, yang juga merupakan Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN) Suska Riau, mengungkapkan kebanggaannya sebagai bagian dari almamater tersebut dalam acara Halalbihalal dan Syukuran IKA UIN Suska. Acara yang mengusung tema "Merawat Tuah, Menjaga Marwah" ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi antar alumni sekaligus merefleksikan perjalanan panjang UIN Suska dalam mencetak kader-kader pemimpin.

Dalam kesempatan tersebut, Abdul Wahid mengenang masa-masa kuliahnya yang penuh perjuangan. Ia tak sungkan menceritakan pengalamannya menjadi tukang sapu dan kuli bangunan demi menanamkan semangat kemandirian.

"Saya tidak pernah malu. Justru saya bangga karena dari UIN saya belajar hidup," ungkapnya, menegaskan bahwa pengalaman hidup adalah guru terbaik.

Gubri Wahid meyakini bahwa UIN Suska Riau adalah kampus perjuangan yang telah melahirkan banyak tokoh penting di berbagai bidang. Ia mengajak para alumni untuk tidak ragu tampil di ruang publik, termasuk di bidang politik dan pemerintahan. Ia pun merasa bangga melihat semakin banyak alumni UIN yang menduduki posisi strategis sebagai kepala daerah dan pejabat publik lainnya.

"Kalau saya bisa jadi Gubernur, itu bukti bahwa alumni UIN juga bisa dipercaya. Jangan ragu, jangan minder. Kita punya nilai dan karakter yang kuat," tegasnya, menyemangati para alumni untuk terus berkontribusi bagi bangsa dan negara.

Abdul Wahid juga mengungkapkan bahwa motivasinya berkuliah di UIN Suska bukan semata-mata untuk mencari pekerjaan, melainkan untuk memperluas wawasan dan membangun jaringan. Bahkan, hingga saat ini, ia mengaku belum pernah menggunakan ijazahnya untuk melamar pekerjaan.

"Saya kuliah di UIN, dan saya tidak pernah menyesal. UIN membentuk karakter saya menjadi seperti sekarang ini," ungkapnya.

Gubernur Wahid mengajak seluruh alumni UIN Suska untuk bersatu padu membangun Provinsi Riau, terutama di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi daerah. Ia menargetkan pertumbuhan ekonomi Riau dapat mencapai 8% dengan sinergi dari seluruh elemen masyarakat, termasuk para alumni UIN Suska.

Rektor UIN Suska Riau, Khairunas Rajab dalam sambutannya, menyampaikan rasa bangganya terhadap sosok Abdul Wahid, alumni UIN Suska yang kini memimpin Provinsi Riau. Ia menegaskan bahwa Abdul Wahid adalah bukti nyata bahwa lulusan IAIN/UIN, yang selama ini dikenal mencetak sarjana-sarjana di bidang keagamaan, juga mampu tumbuh dan berkembang menjadi pemimpin hebat di berbagai bidang.

"IAIN/UIN memiliki banyak alumni hebat yang patut dibanggakan. Sudah saatnya kita bersinergi, membangun kekuatan bersama, dan menunjukkan bahwa IAIN/UIN adalah tempat lahirnya orang-orang luar biasa," pungkas Rektor, mengajak para alumni untuk terus berkolaborasi dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

Sebagai penutup acara, para hadirin disuguhi video dokumenter yang menggambarkan perjalanan panjang UIN Suska dari masa ke masa. Video tersebut juga menampilkan cuplikan perjalanan karier Gubernur Abdul Wahid, yang menjadi inspirasi bagi para alumni untuk terus berkarya dan mengukir prestasi. (NS).



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 134 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 84 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store