
Wakapolda Riau dan Kapolres Kampar Buka Puasa Bareng Santriwati di Ponpes Mamba'ul Quran
Pekanbaru - Wakapolda Riau Brigjen Pol Jossy Kusumo dan Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, menghadiri acara silaturahmi sekaligus berbuka puasa bersama pengurus Pondok Pesantren Manba'ul Quran Jalan Guru, Garuda Sakti, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, Rabu (5/3).
Turut hadir Direktur Intelkam Polda Riau Kombes Pol Wimboko Kasubdit Kamneg Dit. Intelkam Polda Riau Kompol Indra Lamhot Sihombing, pimpinan pondok pesantren Manba'ul Quran Ustadz Tri Dwi Habibi.
Tampak hadir pula, puluhan tokoh masyarakat dan alim ulama sekitar pondok pesantren dibawah naungan Yayasan Mutiara Karya Indah, Bupati Kampar diwakili Camat Tapung Sofian Hadi, Syahruddin, dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Riau, Ahmad Masyari selaku Wakil MUI Kampar.
Dalam sambutannya, Jossy menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak, panitia dan pengurus pondok pesantren yang telah berkenan memberikan kesempatan hadir dalam kegiatan silaturahmi dan berbuka puasa bersama.
"Terima kasih kepada panitia dan seluruh pihak yang telah memberikan kesempatan serta dukungan dalam acara ini. Dalam suasana ramadan kali ini, mari kita tingkatkan silaturahmi bersama pengurus pondok, meningkatkan sinergitas untuk bersama memberikan dukungan membangun generasi muda yang berwawasan kebangsaan dan religius.
"Meningkatkan persaudaraan, persatuan dan kesatuan sesuai dengan tema kita hari ini," ucap Brigjen Jossy.
Syahrudin, bidang pendidikan dari Kemenag Provinsi Riau menambahkan, pondok pesantren memiliki peran penting dalam membangun generasi masa depan.
Sehingga melalui agenda silaturahmi dan buka puasa bersama hari ini pemerintah yakin dan percaya Pondok Pesantren Manba'ul Quran dapat menjalankan pilar penting sebagaimana yang disampaikan kementerian agama mampu menjaga dan menerapkan integritas antar umat beragama dan kerukunan beragama.
"Kita yakin dan percaya, melalui agenda ini, pengurus ponpes mampu menjalankan pilar penting dalam sebuah bangsa yang besar ini, menjaga integritas antar umat beragama dan kerukunan beragama," tutup Syahrudin.
Syahrudin mengaku baru pertama kali kunjungan kerja ke ponpes Manba'ul Quran. Pada kesempatan yang lalu, ia juga sudah memberikan Himbauan mengenai moderasi beragama serta pilar Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. Menjaga integritas antar umat beragama dan kerukunan beragama.
"Dengan menjalankan pilar penting dalam sebuah bangsa yang besar ini, tentunya dapat memberikan contoh yang baik. Kita yakin dan percaya, pengurus ponpes dapat menjalankan poin penting ini demi mewujudkan generasi yang unggul dan berkualitas," tutup Syahrudin.
Sebagai penutup dalam kegiatan buka bersama tersebut, Yayasan Mutiara Karya Indah Pondok Pesantren Manba'ul Qur'an berkomitmen untuk bersinergi dengan Polri dalam mencegah penyebaran Paham intoleransi, radikalisme dan terorisme diwilayah Riau khususnya Kampar.
(Mediacenter Riau/asn)