ppid@riau.go.id (0761) 45505

Tim SAR Gabungan Temukan 6 Korban Lagi, Total 12 Tewas dalam Tragedi Pelalawan

  • PPID UTAMA
  • 24 February 2025
  • 143 View

PELALAWAN - Tim SAR gabungan kembali menemukan enam korban tewas dalam kecelakaan truk masuk di Sungai Segati, Pelalawan, Riau. Penemuan ini terjadi pada Senin (24/2/2025) pagi, menambah jumlah korban meninggal dunia menjadi 12 orang.

"Barusan Kapolres Pelalawan lapor. Pagi ini ditemukan lagi enam orang jenazah korban truk masuk sungai," terang Kabid Humas Polda Riau Kombes Anom Karibianto.

Dengan penemuan ini, Anom memastikan bahwa saat ini tinggal tiga korban lagi yang belum ditemukan. Total korban yang dievakuasi meninggal dunia menjadi 12 orang dari total 32 orang yang berada di dalam truk.

"Korban saat kejadian total ada 32 orang. 17 orang selamat, 12 meninggal dan ada tiga yang tersisa masih pencarian," tegas Anom.

Operasi pencarian masih terus dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Brimob, Basarnas, Polres Pelalawan, BPBD, hingga tim dari PT NWR. Pencarian telah dilakukan sejak awal truk dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal pada Sabtu (22/2/2025).

Kecelakaan tragis ini diduga disebabkan oleh sopir truk, Maranata Zendrato, yang mengantuk. Maranata ditemukan pada malam harinya di dalam kabin mobil dalam keadaan tewas.

Korban-korban lain ditemukan tidak jauh dari bangkai mobil yang tenggelam. Mobil truk maut tersebut juga telah berhasil dievakuasi pada hari kedua pencarian yang dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.

"Kami terus berupaya untuk menemukan tiga korban yang masih hilang. Tim SAR gabungan bekerja keras untuk melakukan pencarian di sepanjang sungai dan area sekitar lokasi kejadian," ujar Kombes Anom Karibianto.



(Mediacenter Riau/MC Riau)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

H. ABDUL WAHID, M.Si

Gubernur Riau

Ir. H. S.F. HARIYANTO, M.T

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

414

  • 133 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 85 Sedang Proses

Member PPID

472

  • 471 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store