ppid@riau.go.id (0761) 45505

Prestasi Membanggakan! Unri Raih Runner Up I dan IV di Ajang Jamu Ambassador 2024

  • PPID UTAMA
  • 20 December 2024
  • 22 View

PEKANBARU - Universitas Riau (UNRI) kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Runner Up I dan IV dalam ajang Indonesian Jamu Ambassador, 1st JIC, yang diikuti oleh 47 perguruan tinggi se-Indonesia.

Dua duta jamu UNRI, Muhammad Solehudin dari Fakultas Kedokteran dan Maytsaa Humaira Purba dari Fakultas Perikanan dan Kelautan, berhasil mengharumkan nama kampus dalam ajang yang diselenggarakan di The Westin Resort Nusa Dua, Bali.

Pembina Duta UNRI, Clara Yolandika SP MSi, menyampaikan rasa bangga dan haru atas pencapaian kedua duta jamu tersebut.

“Saya merasa bangga dan haru, mereka adalah orang-orang pilihan yang telah melalui serangkaian tes untuk menjadi duta jamu universitas,” ungkap Clara.

Ia mengatakan, prestasi ini semakin memperkuat peran aktif mahasiswa Unri dalam mempromosikan kebudayaan Indonesia di tingkat nasional, khususnya dalam melestarikan jamu sebagai bagian dari warisan budaya yang sangat berharga. 

Lebih lanjut ia menjelaskan, Muhammad Solehudin yang juga dinobatkan sebagai Duta Kesehatan oleh Dewan Jamu, berhasil meraih Runner Up I berkat penampilannya yang memukau.

"Dalam kompetisi ini, ia berhasil memperkenalkan jamu sebagai warisan budaya Indonesia yang kaya, sekaligus menyampaikan pentingnya jamu dalam kehidupan sehari-hari serta upaya pelestariannya di tengah arus globalisasi,"terangnya.

Muhammad juga diakui atas kemampuan komunikasinya yang efektif dalam menyampaikan pesan-pesan kesehatan kepada masyarakat.

Sementara itu, Maytsaa Humaira Purba meraih Runner Up IV dan dinobatkan sebagai Duta Advokasi.

"Ia berhasil memukau dewan juri dengan pengetahuan mendalam tentang sejarah dan ragam jenis jamu yang ada di Indonesia, serta kemampuan berbicaranya yang luar biasa dalam menjelaskan pentingnya jamu sebagai bagian dari gaya hidup sehat,"terangnya.

Prestasi ini menunjukkan bahwa kedua duta jamu Unri tidak hanya berkompetisi dengan baik, tetapi juga menyampaikan pesan yang informatif dan menginspirasi.

Kedua duta jamu UNRI mendapatkan apresiasi tinggi dari dewan juri, yang terdiri dari berbagai tokoh terkemuka seperti Putri Indonesia 2023, Farhana, Dokter Jamu dr Rianti Maharani MSi, AIFO-K, apoteker, praktisi media, dan Dewan Jamu, atas penampilan mereka yang profesional, kreatif, dan informatif.

Muhammad Solehudin menyampaikan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih,

“Ini adalah hasil yang sangat membanggakan bagi kami. Kami berharap dapat terus mengangkat nama kampus Unri dan melestarikan jamu sebagai bagian dari warisan budaya Indonesia,” ujarnya.

Dengan capaian ini, perwakilan UNRI berhak menerima sertifikat dan uang binaan, dengan Muhammad Solehudin mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp5.000.000 untuk posisi kedua, sementara Maytsaa Humaira Purba meraih Rp500.000 rupiah untuk posisi keempat.

 

 

 

 



Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

388

  • 120 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 80 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store