ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kawal Pilkada Damai, Polisi di Pelalawan Pantau Rapat Pleno PPK

  • PPID UTAMA
  • 29 November 2024
  • 26 View

Pelalawan – Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri memantau pelaksanaan Rapat Pleno tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kecamatan Bandar Sei Kijang pada Kamis (28/11/2024). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan proses penghitungan suara berjalan aman dan lancar.

Setibanya di lokasi, Kapolres disambut hangat oleh Camat Bandar Sei Kijang, Danpos, Kapolsek, dan Ketua PPK setempat. Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) di wilayah tersebut.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara pilkada serta seluruh masyarakat Bandar Sei Kijang yang telah berpartisipasi atas kelancaran dan kondusifitas sampai tahapan pilkada Rapat pleno PPK," ujar Kapolres.

AKBP Afrizal Asri juga berharap situasi kondusif ini dapat terus dipertahankan hingga proses penetapan dan pelantikan pasangan calon terpilih. Ia menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar seluruh tahapan Pemilu dapat berjalan dengan sukses.

"Saya berharap kondusifitas ini dapat kita pertahankan sampai penetapan dan pelantikan Paslon yang terpilih," tegas Kapolres.

Selain Kapolres, turut hadir dalam peninjauan tersebut Kasat Reskrim Polres Pelalawan, AKP Kris Tofel. Keduanya memantau langsung proses penghitungan suara yang dilakukan oleh PPK.

Kapolres Pelalawan juga menjelaskan bahwa Kecamatan Bandar Sei Kijang merupakan kecamatan pertama yang ia kunjungi untuk memantau pelaksanaan Rapat Pleno PPK. Setelah ini, ia akan melanjutkan peninjauan ke kecamatan-kecamatan lain yang sedang melaksanakan kegiatan serupa.

"Kecamatan Bandar Sei Kijang merupakan tempat yang pertama saya kunjungi setelah ini saya akan memonitor ke kecamatan lain yang sedang melaksanakan pleno, sekali lagi saya berpesan mari bersama-sama kita jaga situasi Kamtibmas di kecamatan Bandar Sei Kijang ini agar tetap aman dan kondusif," tutup Afrizal.

Dengan adanya pengawasan langsung dari Kapolres Pelalawan, diharapkan pelaksanaan Rapat Pleno PPK di seluruh wilayah Kabupaten Pelalawan dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan aturan yang berlaku.



(Mediacenter Riau/asn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

Pengelolaan Mutasi kepegawaian Terbaik

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

PENGGERAK PROVINSI LAYAK ANAK DAN PEMBINAAN FORUM ANAK TERBAIK NASIONAL TINGKAT PROVINSI

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Anugerah Pesona Indonesia (API) 2019 meraih 5 Penghargaan

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Juara ketiga sebagai destinasi wisata halal di Indonesia versi Muslim Travel Indeks (MTI)

Anugerah Paramakarya 2019

Anugerah Paramakarya 2019

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Juara I Penghargaan Subroto 2019 dalam Bidang Efisiensi Energi Nasional

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store