ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kombes Nasriadi Supervisi Kesiapan Pilkada Bengkalis, Identifikasi Titik Rawan

  • PPID UTAMA
  • 15 November 2024
  • 24 View

PEKANBARU – Polda Riau melalui Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Kombes Pol Nasriadi melakukan supervisi langsung terhadap pelaksanaan tahapan Pilkada Kabupaten Bengkalis. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan pengamanan dan kelancaran proses pemilihan kepala daerah di wilayah tersebut.

Dalam kunjungannya pada Jumat (15/11), Nasriadi didampingi Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro mengevaluasi berbagai aspek persiapan Pilkada, mulai dari anggaran, personel, hingga pemetaan titik rawan. 

Bimo mengatakan peningkatan gangguan Kamtibmas dan jumlah kecelakaan lalu lintas, serta rincian anggaran yang telah digunakan untuk pengamanan Pilkada.

"Polres Bengkalis telah menyiapkan 364 personel untuk mengamankan 1.154 TPS yang tersebar di seluruh wilayah," ujar Bimo.

Bimo juga telah memetakan sejumlah TPS yang dianggap rawan gangguan keamanan, seperti TPS yang berada di daerah terpencil atau memiliki akses sulit.

Sementara itu, Direktur Reskrimsus Polda Riau Kombes Pol Nasriadi menekankan pentingnya manajemen, pengawasan, dan pengendalian yang baik oleh seluruh jajaran Polres Bengkalis selama pelaksanaan Pilkada. Ia juga mengingatkan potensi kerawanan yang perlu diantisipasi, seperti isu dinasti politik, gangguan keamanan, dan masalah logistik.

"Kami telah mengidentifikasi sejumlah titik rawan dan potensi gangguan keamanan. Untuk itu, kami telah menyiapkan rencana kontijensi untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi," kata Kombes Nasriadi.

Beberapa kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan Pilkada Bengkalis antara lain aksesibilitas ke sejumlah TPS yang sulit, potensi kekurangan surat suara, dan isu dinasti politik. Namun, pihak kepolisian dan penyelenggara pemilu telah berupaya untuk mengatasi permasalahan tersebut.

"Kami berharap pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bengkalis dapat berjalan dengan aman, lancar, dan demokratis," ujar Nasriadi.

Nasriadi menyampaikan, dari hasil supervisi ini akan dilaporkan kepada Kapolda Riau untuk dijadikan bahan evaluasi dan tindak lanjut. 

"Polda Riau berkomitmen untuk terus memantau situasi keamanan dan memberikan dukungan penuh kepada penyelenggara Pilkada serentak," tegas Alumni Akpol 2000 itu.



(Mediacenter Riau/asn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

374

  • 108 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 78 Sedang Proses

Member PPID

460

  • 459 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store