ppid@riau.go.id (0761) 45505

Sudah Disetujui Pusat, Pemko Pekanbaru akan Rotasi dan Mutasi Pejabat Eselon II

  • PPID UTAMA
  • 15 November 2024
  • 88 View

PEKANBARU  - Pemerintah Kota Pekanbaru bakal melakukan rotasi dan mutasi pejabat eselon II. Hal ini dilakukan dalam rangka penyegaran organisasi. 

Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa kepada wartawan, Kamis (14/11/2024). 

Dalam rotasi dan mutasi tersebut sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sudah lama menjabat diprediksi akan diganti. 

Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa mengatakan pergantian pejabat tersebut adalah dalam rangka penyegaran reorganisasi pemerintahan. Ia membandingkan dengan di pemerintah pusat bahwa paling lama jabatan dipegang dua tahun atau tiga tahun.

"Kalau TNI, Polri dan kejaksaan, setahun-setahun. Nah, di kita ini ada sudah sampai lima tahun dan Permen PAN memperbolehkan itu. Makanya saya meminta izin kepada BKN dan Mendagri untuk melakukan rotasi mutasi," jelas Risnandar. 

Dari izin yang diajukan Pemko Pekanbaru, kata Risnandar, BKN dan Mendagri sudah menyetujui untuk rotasi dan mutasi pejabat tersebut.

"Alhamdulillah tadi malam sudah disetujui oleh Menteri Dalam Negeri melalui Sekretaris Jenderal Kemendagri menandatangani surat persetujuan untuk melakukan rotasi dan mutasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan," ungkapnya.

Untuk melakukan rotasi dan mutasi tersebut, ada kriteria yang harus dipenuhi. Karena itu, untuk memenuhi kriteria tersebut, pihaknya meminta BKPSDM untuk melengkapi.

"Saat ini persetujuan disetujui diberikan kepada gubernur. Gubernur memberikan kepada kami, nanti kami pelajari mana saja yang harus dirotasi dan mutasi," sebutnya.



(Mediacenter Riau/jep)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

BKN AWARDS 2019 Kategori Penilaian Kinerja Tingkat Provinsi

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2019

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Innovative Government Award (IGA) 2019 sebagai provinsi terinovatif peringkat kelima

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

375

  • 109 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 78 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store