ppid@riau.go.id (0761) 45505

Kapolres Kampar Instruksikan BhabinJadi Pelopor Ketahanan Pangan

  • PPID UTAMA
  • 12 November 2024
  • 85 View

KAMPAR  – Dalam upaya mendukung program Asta Cita yang menjadi salah satu prioritas Pemerintah Indonesia, khususnya di bidang ketahanan pangan, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja mengeluarkan instruksi untuk seluruh personel Bhabinkamtibmas di wilayah hukum Polres Kampar.

Seluruh Bhabinkamtibmas diminta untuk terjun langsung ke masyarakat dan menjadi pelopor ketahanan pangan di desa binaannya masing-masing.

Kapolres Kampar menjelaskan bahwa instruksi ini merupakan bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan di tingkat lokal, yang berfokus pada pengelolaan pertanian, peternakan, dan perikanan. 

Para Bhabinkamtibmas diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengelola sumber daya alam tersebut dengan lebih efisien dan produktif. Dengan demikian, mereka tidak hanya berfungsi sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai penggerak pembangunan ekonomi masyarakat.

“Bhabinkamtibmas akan dilibatkan secara langsung dalam memberikan edukasi dan sosialisasi terkait teknik bertani, beternak, dan budidaya perikanan yang efisien. Ini bertujuan agar masyarakat bisa meningkatkan hasil produksi mereka, sekaligus memastikan keberlanjutan ketahanan pangan di tingkat desa, kecamatan, hingga kabupaten,” ujar AKBP Ronald Sumaja, Senin (11/11/2024) di Aula Sanika Satyawada Polres Kampar.

Lebih lanjut, Kapolres Kampar mengungkapkan bahwa salah satu fokus utama dari program pendampingan ini adalah memastikan pemanfaatan lahan pertanian secara optimal. Selain itu, pengawasan dalam pendistribusian pupuk dan pestisida juga akan diperketat guna mendukung produktivitas para petani, khususnya di Kabupaten Kampar.

Langkah ini diambil sebagai upaya konkret untuk mencapai swasembada pangan, yang menjadi salah satu program prioritas pemerintah pusat. Kapolres juga mengimbau agar Bhabinkamtibmas dapat memberikan perhatian penuh pada pengelolaan sumber daya alam di desa binaannya, serta mendorong masyarakat untuk memanfaatkan potensi lokal yang ada.

Kapolres juga menekankan pentingnya gotong royong antar Bhabinkamtibmas dalam memajukan desa binaan masing-masing. Melalui pendekatan yang saling membantu, diharapkan setiap permasalahan yang muncul di masyarakat dapat diselesaikan dengan cara yang efektif dan efisien, melalui metode Problem Solving.

Selain itu, Ronald mengingatkan agar seluruh Bhabinkamtibmas menjaga netralitas dalam menghadapi tahapan Pilkada 2024 yang semakin dekat. 

Dia menegaskan agar personel kepolisian tidak terlibat dalam kegiatan politik, sehingga dapat menjaga kepercayaan masyarakat dan memastikan proses demokrasi berjalan dengan aman dan kondusif.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Sanika Satyawada Polres Kampar ini diakhiri sekitar pukul 11.40 WIB, dan selama acara berlangsung situasi tetap aman dan kondusif. 

"Diharapkan, langkah-langkah strategis ini dapat memberikan dampak positif terhadap ketahanan pangan di Kabupaten Kampar dan menjadi contoh bagi daerah lainnya," ucap Ronald.



(Mediacenter Riau/asn)

Struktur PPID

Struktur Pejabat Pengelola dan Dokumentasi (PPID) Riau

Dr. RAHMAN HADI, M.Si

Pj. Gubernur Riau

-

Wakil Gubernur

Ir. MUHAMMAD TAUFIQ OESMAN HAMID, MT

Plh. Sekretaris Daerah

IKHWAN RIDWAN, SH, M.Si

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik

Penghargaan

Daftar Penghargaan Pemerintah Provinsi Riau

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh UNESCO pada tanggal 17 Desember 2020

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII "baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Peringkat VIII “baik” pada Kategori Pemerintah Daerah Provinsi

Penghargaan pembina K3 terbaik

Penghargaan pembina K3 terbaik

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Provinsi Riau menerima penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) kali berturut-turut

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

Innovative Government Award (IGA) 2020 sebagai Provinsi Sangat Inovatif dari Kemendagri RI

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

UPT. Kompetensi mendapat Sertifikat Pengakuan Kelayakan Penyelenggara Penilaian Kompetensi Grade A

Informasi PPID

Informasi Data PPID Riau

Informasi Publik

704

  • 279 Tersedia Setiap Saat
  • 369 Berkala
  • 48 Serta Merta
  • 8 Dikecualikan

Permohonan Informasi

377

  • 110 Selesai
  • 184 Ditolak
  • 79 Sedang Proses

Member PPID

461

  • 460 Aktif
  • 1 Tidak Aktif

Info Grafis

Daftar Info Grafis

PPID OPD

Daftar link website PPID Pembantu Provinsi Riau

PPID Kabupaten/Kota

Daftar link website PPID Kabupaten/Kota

Kota Dumai Kab. Siak Kab. Bengkalis Kab. Rokan Hilir Kab. Rokan Hulu Kab. Pelalawan Kab. Kepulauan Meranti Kota Pekanbaru Kab. Kuansing Kab. Kampar Kab. Indragiri Hulu Kab. Indragiri Hilir

Play Store